CEO Samsung Pastikan Desain Galaxy S10 Tak Itu-Itu Lagi

Selasa, 18 September 2018 - 22:02 WIB
CEO Samsung Pastikan...
CEO Samsung Pastikan Desain Galaxy S10 Tak Itu-Itu Lagi
A A A
SEOUL - Tak sedikit konsumen yang menilai bahwa Samsung kurang berinovasi dalam membuat desain layar ponselnya yang itu-itu melulu.

Namun Samsung kemungkinan akan membuat perubahan besar pada desain smartphone andalannya yang dikabarkan akan meluncur di quartal pertama tahun 2019, yaitu Samsung Galaxy S10.

Laman BGR, Selasa (18/9/2018) melaporkan CEO Samsung, DJ Koh, dalam sebuah wawancara mengatakan bahwa mereka akan menghadirkan perubahan yang sangat signifikan dalam desain Galaxy S10.

Namun Koh tetap membuat para khalayak penasaran dengan tak menjelaskan perubahan signifikan seperti apa yang Ia maksud.

Menilik kebelakang, Samsung memang cenderung menggunakan desain yang sama selama dua generasi sebelumnya. Misalnya Galaxy S9 dan Galaxy S9+ yang meluncur tahun ini memiliki desain yang sama dengan duo Galaxy S8 yang diluncurkan tahun 2017.

Samsung sendiri menurut beberapa laporan terakhir, memiliki memiliki tiga model Galaxy S10 yang sedang dikembangkan. Mereka juga menyiapkan versi 5G yang terpisah dari Galaxy S10+ (Plus).
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1191 seconds (0.1#10.140)