Kamera 360 Ricoh Theta V Beredar di Indonesia, Ini Keunggulannya

Jum'at, 08 Desember 2017 - 17:11 WIB
Kamera 360 Ricoh Theta V Beredar di Indonesia, Ini Keunggulannya
Kamera 360 Ricoh Theta V Beredar di Indonesia, Ini Keunggulannya
A A A
JAKARTA - Ricoh Theta V, generasi terbaru keluarga kamera 360 meluncur di pasaran Indonesia. Kamera canggih produksi Ricoh Imaging Company, Ltd., Jepang, ini tidak hanya menyajikan gambar tajam, recording video ataupun live streaming berformat kualitas 4K, tapi 3D 360 derajat spatial audio. Teknologi ini menjadikan Theta V menjadi pilihan terbaik untuk segmentasi semiprofesional dalam pengembangan di industri audio video Virtual Reality.

Selain fitur kamera dan audio terbaik, Ricoh Theta V juga memiliki desain body kamera yang mengusung nilai sebuah desain simple, ringan, dan mudah digunakan. Sebagai prosesor utama, ditanamkan Qualcomm Snapdragon. Prosesor ini membuat Theta V mengalami banyak perbaikan dibandingkan seri sebelumnya. Antara lain, kecepatan image processing, kecepatan transfer wireless, serta kapabilitas untuk penghematan daya energi termasuk fast charging.

’’Ricoh Theta V dihadirkan sebagai penunjang kebutuhan masyarakat akan kamera 360 untuk ngin mengabadikan situasi seperti nyata, baik kualitas 14 MP foto, 4K video secara patial hingga spatial 360,’’kata Genichiro Takaoka, strategic area sales department Asia Oceania Group, Ricoh Imaging Company, Ltd di Jakarta, Jumat (8/12/2017).

Takaoka menjelaskan, para konsumen yang ingin mengabadikan momen saat hujan atau berenang, bisa memakai pelindung. ’’Selain di darat, kami menyediakan waterproof case untuk pengambilan gambar maupun video 360 dengan kedalaman 100 kaki atau 30 meter di bawah permukaan laut,’’terang dia.
Kamera 360 Ricoh Theta V Beredar di Indonesia, Ini Keunggulannya

Ricoh Theta V mengembangkan fitur cukup drastis lebih baik dari pendahulunya, Theta S dan Theta SC. Selain fitur 4K dan 3D spatial audio, kecepatan transfer data hingga konektivitas melalui bluetooth dan WiFi sangat memudahkan penggunanya.’’Ini menjadi kontribusi signifikan bagi industri Virtual Reality (VR) di masa depan,’’ kata Utomo Widiyasa selaku praktisi foto dan video 360.

Lantas berapa harganya? Ricoh Theta dijual di Indonesia dengan harga Rp6.650 juta melalui paket pre order plus free Manfrotto PIXI Mini Tripod dan Ricoh attachement. Sedangkan untuk aksesori akan masuk tahun depan.

Kamera 360 Ricoh Theta V Beredar di Indonesia, Ini Keunggulannya

Key Features:
  1. 14MP Photo Shoot
  2. 4K Video Recording & Live Streaming
  3. 360 Spatial Audio
  4. Snapdragon Main Processor
  5. High Performance 4 Channel Microphone
  6. High Quality Image – Equivalent To 14M
  7. High Speed Read out Image Sensor
  8. World First Remote Playback
  9. High Sensitivity of ISO 3200/6400
  10. 1/25000 Shutter Speed
  11. Equipped With Gyro Image Sensor
  12. Advanced Image Processing Technology
  13. Internal Shooting min 4s.

(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5340 seconds (0.1#10.140)