PRI dan LOKET Hadirkan End-to-End Digital User Experience

Rabu, 01 November 2017 - 18:55 WIB
PRI dan LOKET Hadirkan...
PRI dan LOKET Hadirkan End-to-End Digital User Experience
A A A
TANGERANG - LOKET, perusahaan event management dan ticketing services bersamaan dengan pelaksanaan Pekan Raya Indonesia (PRI) di ICE BSD Serpong, pada 21 Oktober hingga 5 November ke depan, menghadirkan solusi layanan digital yang terintegrasi untuk tenan dan visitor, baik untuk sistem ticketing maupun payment. Dengan didukung solusi layanan Ticket Management Service (TMS) dari LOKET, kini pengunjung dan tenan dapat menikmati end-to-end digital experience di area eksibisi, mulai dari memesan tiket hingga berkeliling dan bertransaksi non-tunai di dalam venue.

"Kami bangga dipercaya menjadi provider penyedia solusi digital untuk tiket dan visitor management bagi Pekan Raya Indonesia tahun ini. Dengan adanya solusi dari TMS ini, pihak promotor dapat leluasa mengelola jumlah visitor sekaligus memberikan pengalaman digital yang menyeluruh bagi visitor. Kedepannya kami berharap bahwa pengelolaan event harusnya dapat menghadirkan kemudahan, kecepatan dan tentu saja keuntungan dari sisi waktu dan tenaga dengan memanfaatkan teknologi digital,” ujar Edy Sulistyo, CEO LOKET, di ICE BSD, Tangerang, Rabu (1/11/2017).

Ticket Management Service (TMS) merupakan platform managemen tiket yang menyediakan solusi pengelolaan event skala besar, baik itu konser atau conference, mulai dari secure gate-system, platform penjualan tiket online dan on-the-spot, hingga layanan cashless payment system dengan cepat dan aman.

Bagi pihak promotor, implementasi solusi TMS selama pelaksanaan PRI pun cukup mudah. Promotor event memberikan pengunjung beberapa pilihan kemudahan dalam mendapatkan tiket PRI. Selain pembelian tiket on-the-spot, bagi mereka yang enggan mengantri, tiket dapat diperoleh secara online melalui ticket box resmi yang bekerja sama dengan LOKET, e-voucher yang didapat bisa langsung digunakan sebagai akses masuk ke PRI. Teknologi TMS LOKET ini juga memberikan tingkat keamanan tinggi guna meminimalisir broker tiket.

Salah satu terobosan terbaru lainnya dalam PRI ini adalah transaksi jual beli di area food & beverage serta wahana kali ini dapat dilakukan secara non-tunai atau cashless. Teknologi yang didukung penuh oleh LOKET ini mempermudah pengunjung terutama yang enggan membawa uang tunai di tengah keramaian.

Pengunjung akan mendapatkan kartu yang dapat di top-up untuk melakukan segala transaksi selama PRI berlangsung. Melalui sistem non-tunai ini tenan pun diberikan kemudahan dalam memantau transaksi penjualan secara real time dan walaupun mengusung hi-tech namun platform cashless payment LOKET ini didesain khusus agar dapat dengan mudah digunakan semua golongan tenan kecil dan menengah sekalipun.

Selain itu, teknologi LOKET juga dapat berjalan secara offline sehingga promotor dan tenan tidak perlu khawatir ketika koneksi internet kurang stabil.
(wbs)
Berita Terkait
Pandemi Covid-19 Membuat...
Pandemi Covid-19 Membuat Air Purifier True HEPA Filter Banyak Dicari
IIW 2021 Perkenalkan...
IIW 2021 Perkenalkan Beragam Inovasi Teknologi Elektronik dari Taiwan
Menangkap Peluang Peningkatan...
Menangkap Peluang Peningkatan Produk Elektronik di Tangerang
GSEI 2023 Segera Digelar:...
GSEI 2023 Segera Digelar: Peluang Emas bagi Pelaku Industri Elektronik
Banyak Pilihan Perangkat...
Banyak Pilihan Perangkat Elektronik, AQUA Hadirkan Sweat Heart
Samsung Electronics,...
Samsung Electronics, Top Brand Asia Selama 9 Tahun Berturut-turut
Berita Terkini
Sesuatu yang Tidak Biasa...
Sesuatu yang Tidak Biasa Terjadi di Struktur Alam Semesta
24 menit yang lalu
Nintendo Kini Bisa Matikan...
Nintendo Kini Bisa Matikan Konsol Pengguna Jika Diretas
52 menit yang lalu
ChatGPT Diklaim Bisa...
ChatGPT Diklaim Bisa Tebak Pasangan Anda Selingkuh atau Tidak
8 jam yang lalu
Hindari Ganguan Mental,...
Hindari Ganguan Mental, Banyak Orang Kembali ke HP Jadul
10 jam yang lalu
Nvidia Memasok Chip...
Nvidia Memasok Chip ke Humain Arab Saudi untuk Pabrik AI
12 jam yang lalu
Banggakan Robot Tesla...
Banggakan Robot Tesla yang Bisa Menari, Elon Musk Dipermalukan Grok
12 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat dan...
Amerika Serikat dan Houthi Sepakat Melakukan Gencatan Senjata
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved