Facebook Kini Pantau Pengguna yang Terlalu Sering Unggah

Rabu, 05 Juli 2017 - 14:10 WIB
Facebook Kini Pantau...
Facebook Kini Pantau Pengguna yang Terlalu Sering Unggah
A A A
CALIFORNIA - Facebook rupanya tidak main-main dalam menangkal berita palsu (hoax). Jejaring sosial besutan Mark Zuckerberg ini bahkan telah mengumumkan bila pihaknya akan melakukan seleksi hoax berdasarkan jumlah unggahan dengan frekuensi unggahan yang tinggi.

Dimana dalam hal ini pengguna yang dimaksud adalah mereka yang terlalu sering berbagi unggahan setiap harinya. Pasalnya berdasarkan penelitian yang ada, pengguna yang sering melakukan unggahan setiap harinya cenderung membagikan konten tak berkualitas.

Vice President Facebook Adam Mosseri yang menjadi pemimpin News Feed Facebook menyebut, penelitian Facebook menunjukkan pengguna yang mengunggah lebih dari 50 unggahan per harinya dianggap mengunggah konten berkualitas rendah.

"Konten yang mereka unggah cenderung mengandung informasi yang menyesatkan, dan sensasional," ujar Adam, dikutip dari Ubergizmo, Rabu (5/7/2017).

Dengan banyaknya jumlah pengguna Facebook, hal seperti ini dapat sangat membantu untuk mengurangi jumlah konten tak berkualitas. Perusahaan juga menyebut kalau perubahan ini hanya diperuntukkan bagi pengguna individu dan bukan Pages.
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5185 seconds (0.1#10.24)