Kingston Rilis SSD KC1000 NVMe PCIe Super Cepat Kapasitas hingga 960GB

Jum'at, 26 Mei 2017 - 22:18 WIB
Kingston Rilis SSD KC1000...
Kingston Rilis SSD KC1000 NVMe PCIe Super Cepat Kapasitas hingga 960GB
A A A
JAKARTA - Produsen memori Kingston memperkenalkan SSD KC1000 NVMe PCIe yang akan dipasarkan pada pertengahan Juni 2017. SSD NVMe PCIe diklaim dua kali lebih cepat dibandingkan SSD berbasis SATA dan 40 kali lebih kencang dibandingkan hardisk drive 7200RPM.

Dalam keterangan tertulisnya, Kingston mengungkapkan, KC1000 dibangun untuk kalangan power user, memberikan dorongan kinerja rendah dan latency yang maksimal untuk aplikasi paling menuntut sumber daya termasuk edit video, visualisasi data, gaming dan lingkungan kerja padat data lainnya.

Tuntutan para pengguna performance power saat ini terus diuji saat aplikasi data intensif baru mendorong batas-batas apa yang dapat dicapai, bahkan dengan kinerja workstation professional berperforma tinggi dan rig gaming paling kuat.

KC1000 merupakan solusi sempurna untuk memenuhi kebutuhan kalangan profesional media dan desain, kalangan gaming enthusiast dan setiap orang yang membutuhkan kinerja penyimpanan latensi rendah untuk mengatasi kemacetan data.

Perangkat NVMe asli ini menawarkan salah satu solusi penyimpanan paling kuat di industri untuk pengiriman konten beresolusi tinggi, aplikasi virtual reality, permainan cepat atau keunggulan kompetitif bagi professional kreatif yang memiliki tenggat waktu ketat.

KC1000 memberikan IOPS hingga 290.000 dalam kapasitas 240GB, 480GB dan 960GB. SSD berkinerja tinggi ini mendukung interface PCIe Gen3 x4 dan protocol NVMe terkini.

KC1000 memberikan kecepatan boot dan kecepatan load yang dipercepat serta meningkatkan kinerja baca/tulis, serta menawarkan peningkatan daya tahan dan efisiensi energi yang lebih baik.

Fitur dan Spesifikasi SSD Kingston KC1000 NVMe PCIe

• Form Factor: M.2 2280
• Interface: NVMe PCIe Gen 3.0 x4 Lanes
• Kapasitas1: 240GB, 480GB, 960GB
• Kontroler: Phison PS5007-E7
• NAND: MLC
• Baca/Tulis Sekuensial 2:
240GB: hingga 2700/900MB/s
480GB, 960GB: hingga 2700/1600MB/s

• Baca/Tulis Maksimum 4K2:
240GB: hingga 225,000/190,000 IOPS
480GB, 960GB: hingga 290,000/190,000 IOPS

• Baca/Tulis Acak 4K2:
240GB, 480GB: hingga 190,000/160,000 IOPS
960GB: hingga 190,000/165,000 IOPS

• PCMARK®Vantage HDD Suite Score: 150.000
• Total Bytes Written (TBW)3:
240GB: 300TB dan .70 DWPD5
480GB: 550TB dan .64 DWPD5
960GB: 1PB dan .58 DWPD5

• Konsumsi Daya:
.11W Idle / .99W Avg / 4.95W (MAX) Baca / 7.40W (MAX) Tulis
• Suhu Penyimpanan: -40°C hingga 85°C
• Suhu Pengoperasian: 0°C hingga 70°C
• Dimensi:
80mm x 22mm x 3.5mm (M.2)
180.98mm x 120.96mm x 21.59mm
(dengan HHHL AIC – standard bracket)
181.29mm x 80.14mm x 23.40mm
(dengan HHHL AIC – low-profile bracket)

• Berat:
10g (M.2)
76g (with HHHL AIC – standard bracket)
69g (with HHHL AIC – low-profile bracket)

• Vibration operating: 2.17G Peak (7-800Hz)
• Vibration non-operating: 20G Peak (20-1000Hz)
• MTBF: 2,000,000
• Garansi/dukungan:
Terbatas 5 tahun dengan gratis dukungan teknis

Peningkatan kinerja SSD Kingston KC1000 NVMe PCIe:
• Pengeditan video beresolusi tinggi
• Aplikasi virtual dan augmented reality
• Aplikasi perangkat lunak CAD
• Media streaming
• Permainan video yang intensif secara grafis
• Visualisasi data
• Analisis real-time


KC1000 NVMe PCIe M.2 SSD Part Numbers
Part Number
Kapasitas
SKC1000/240G
240GB
SKC1000H/240G HHHL (Add-In Card)
240GB
SKC1000/480G
480GB
SKC1000H/480G HHHL (Add-In Card)
480GB
SKC1000/960G
960GB
SKC1000H/960G HHHL (Add-In Card)
960GB
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8378 seconds (0.1#10.140)