Apple Diprediksi Segera Hentikan Produksi MacBook Air

Senin, 23 November 2015 - 10:41 WIB
Apple Diprediksi Segera...
Apple Diprediksi Segera Hentikan Produksi MacBook Air
A A A
CUPERTINO - Ada beberapa spekulasi berkembang seputar MacBook Air 2016 sejak awal tahun ini, yang kemudian tidak terbukti kebenarannya. Tapi baru-baru ini spekulasi baru muncul yang menyatakan, jika Apple akan menghentikan produksi MacBook Air.

Dikutip dari Ecumenicalnews, Senin (23/11/2015), spekulasi ini dilontarkan oleh beberapa ahli teknologi. Salah satunya diungkapkan lewat Kepala Analis Penelitian Jackdaw, Jan Dawson, prediksi penghentian MacBook Air ini mengikuti dengan semakin terkikisnya pasar teknologi laptop berukuran besar.

"Ini bukan MacBook Air, melainkan keluar dari jalur Air. Terus (MacBook Air) seperti mereka lakukan dengan iPhone yang lebih tua, tetapi MacBook sekarang dalam posisi yang sama seperti iPhone terbaru," kata Dawson, seperti dikutip Macworld.

Dan sepertinya Dawson bukan satu-satunya yang berspekulasi tentang kematian MacBook Air. Menurut Carolina Milanesi, Kepala Penelitian dan Kepala Bisnis US untuk Kantar Dunia Panel Comtech melihat, mobilitas mungkin menjadi alasan mengapa jajaran laptop berukuran besar akan segera berakhir.

Sementara itu, laporan lain mengklaim, bahwa seharusnya MacBook Air 2016 mungkin menjadi laptop paling kuat di antara jajaran Apple saat ini dan dengan didukung Skylake U-chipset.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7692 seconds (0.1#10.140)