Lima Tips Maksimalkan Platform Android

Selasa, 21 Juli 2015 - 19:37 WIB
Lima Tips Maksimalkan...
Lima Tips Maksimalkan Platform Android
A A A
SAN FRANCISCO - Buat Anda yang baru memiliki perangkat Android atau belum mengetahui memaksimalkan ponsel yang dimiliki, tips ini bisa berguna bagi Anda. Sebetulnya ada begitu tersedia aplikasi, pilihan dan konfigurasi yang dapat membuat perangkat Android itu lebih kuat.

Dikutip dari Techrepublic, Selasa (21/7/2015), berikut beberapa tips yang bisa dimanfaatkan berdasarkan pilihan Sindonews.

1. Gunakan Google

Buat yang masih awam dengan perangkat Android, mungkin belum tahu jika ponsel Anda terintegrasi dengan Google. Justru ini yang bisa dijadikan keuntungan.

Berbagai aplikasi bisa memudahkan kinerja Anda setiap hari. Mulai dari Google Drive, Calender, Mail, Photo, dan lain-lainnya. Google Now merupakan salah satu aplikasi yang terintegrasi dengan manfaat berlimpah.

Aplikasi ini bisa digunakan seperti asisten virtual, melalui suara. Sehingga pengguna dapat menemukan apa yang dicari dengan mudah dan cepat lewat suara.

2. Set up backup otomatis

Buat pengguna Android, secara otomatis akan dikaitkan dengan akun Google Anda. Semua email bisa dibuka dengan menggunakan perangkat Android Anda dimana saja kapan saja dengan Google Docs.

Untuk menghindari data yang hilang atau rusak, maka perlu dilakukan backup data. Pastikan backup dan atur di perangkat Anda.

Perangkat Android dapat membuat cadangan data aplikasi, sandi WiFi, pengaturan server Google lainnya, foto, kontak dan banyak lagi.

3. Update

Buat yang masih menggunakan Android versi lama, pastikan secara teratur memeriksa untuk meng-upgrade. Saat ini, versi paling terbaru adalah Android 5.1.

Setiap iterasi, Android akan bekerja semakin baik. Sayang, tidak semua perangkat bisa meng-upgrade ke versi terbaru. Semua itu perlu dilakukan, agar perangkat Android Anda berfungsi maksimal.

4. Password pelindungi lockscreen

Perangkat Android memiliki kemampuan mengatur password, PIN atau mengatur pola untuk mengunci lockscreen Anda. Semua itu bermanfaat, agar tidak ada "tangan-tangan iseng" yang tanpa izin membuka perangkat.

Namun, semua itu tidak nyaman jika memang setiap waktu Anda harus membuka perangkat Anda sendiri setiap waktu. Tapi kini ada beberapa perangkat Android yang dapat dilakukan pengaturan untuk penguncian. Sehingga selama diatur untuk lokasi tertentu, Anda tidak perlu memasukkan password, PIN atau pun pola untuk membuka perangkat.

5. Memanfaatkan Gmail baru

Jika sudah upgrade ke Lollipop, Gmail telah datang lebih jauh dan dapat menangani apa saja yang ada di itu. Kini pengguna dapat dengan mudah beralih dengan menggeser ke kanan. Tekan pada gambar akun di bagian atas sidebar, untuk beralih antara akun.
(dyt)
Berita Terkait
Daftar Android yang...
Daftar Android yang Paling Diminati, Android 12 Paling Gagal
Cara Memperbaiki HP...
Cara Memperbaiki HP Android yang Tidak Bisa Ngecas
Apple Siapkan Smartphone...
Apple Siapkan Smartphone Murah, Merek HP Android Waspada!
Akan Hadir Tahun Depan,...
Akan Hadir Tahun Depan, Informasi Perdana Sistem Operasi Android 14
Daftar Harga HP Android...
Daftar Harga HP Android Oktober 2023, Buruan Cek sebelum Berubah Lagi
Android 15 Bantu Lansia...
Android 15 Bantu Lansia Mengakses Smartphone
Berita Terkini
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
4 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
5 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
6 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
15 jam yang lalu
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
17 jam yang lalu
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
19 jam yang lalu
Infografis
3 Tips Diet dengan Telur...
3 Tips Diet dengan Telur Rebus yang Harus Diketahui
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved