Perbedaan Stik PS4 Ori Mesin, Ori Pabrik, Refurbished, dan KW

Kamis, 01 Desember 2022 - 10:00 WIB
loading...
Perbedaan Stik PS4 Ori...
Perbedaan stik PS4 ori mesin, ori pabrik, refurbished, dan KW penting diketahui. Foto: ist
A A A
JAKARTA - Perbedaan stik PS4 ori mesin, ori pabrik, refurbished, dan KW harus dipahami mereka yang ingin membeli stik. Jangan sampai mendapatkan produk yang salah, sehingga menyesal.

Sebab, faktanya ada banyak pilihan stik PlayStation (PS) 4 di pasaran dengan berbagai kondisi. Mulai ori mesin, ori pabrik, refurbished, hingga KW. Nah berikut ini adalah penjelasannya:

Stik PS4 Ori Mesin
Perbedaan Stik PS4 Ori Mesin, Ori Pabrik, Refurbished, dan KW

Salah satu penjual di marketplace yang menawarkan stik PS ori mesin. Foto: ist

Stik PS4 ori mesin merupakan stik orisinil yang dibuat langsung oleh manufaktur yang ditunjuk langsung oleh Sony. Daya tahan dan kualitasnya sama baik dengan stik yang didapat saat pembelian konsol PS4.

Dengan kata kain, stik PS4 ori mesin adalah produk asli. Namun ini harus ditebus dengan harganya yang mahal. Biasanya untuk membawa pulang stik PS4 ori mesin harus merogoh kocek Rp 700 ribuan.

Stik PS4 Ori Pabrik
Jangan terkecoh jika ditawari stik PS4 ori pabrik karena ini tidak benar-benar asli dibuat oleh manufaktur resmi Sony. Jenis stik PS4 yang satu ini merupakan buatan pihak ketiga atau dalam kata lain adalah produk palsu.

Meski demikian, stik PS4 ori pabrik punya kualitas yang lebih baik dari produk palsu kebanyakan. Biasanya dikemas dan punya tampilan yang mirip sekali dengan produk aslinya. Untuk harganya, dibandrol di kisaran Rp 300 ribuan.

Stik PS4 Refurbished
Perbedaan Stik PS4 Ori Mesin, Ori Pabrik, Refurbished, dan KW

Sesuai namanya, stik PS4 refurbished merupakan produk yang sudah direkondisi. Jadi ini merupakan karya para teknisi yang berhasil memperbaiki sejumlah komponen stik yang telah rusak.

Stik PS4 refurbished bisa berasal dari stik KW atau rusak. Biasanya untuk yang ori harganya akan lebih mahal, tapi perlu dicek juga saat membeli dan hindari pembelian secara online. Stik PS4 refurbished ori biasa dibanderol Rp 300 ribuan.



Stik PS4 KW
Dari namanya sudah jelas bahwa ini merupakan produk tiruan atau palsu. Untuk kualitas stik PS4 KW jangan ditanya, akan jauh berbeda dengan yang asli bahkan dengan yang ori pabrik sekalipun, dan cenderung buruk.

Terkait ketahanan, produk ini mudah sekali rusak. Hanya satu kelebihan yang dimiliki oleh stik PS4 KW, yaitu harganya yang murah. Biasanya penjual membanderolnya dengan hargaRp100ribuan.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Atari Siap Hadirkan...
Atari Siap Hadirkan Pesaing PlayStation dan Nintendo di CES 2025
Sega Kembangkan Fitur...
Sega Kembangkan Fitur Streaming Video Game untuk Lawan PlayStation
Jaringan PlayStation...
Jaringan PlayStation Tumbang, Gamer PS5 dan PS4 Terpaksa Ngegame Offline
Sony Luncurkan PlayStation...
Sony Luncurkan PlayStation 5 Pro Edisi Terbatas
5 Cara Menghemat Listrik...
5 Cara Menghemat Listrik di Rumah dengan Langkah Sederhana
Sony Hadirkan Fitur...
Sony Hadirkan Fitur Kustomisasi PlayStation untuk PC
Integrasi Discord Diluncurkan,...
Integrasi Discord Diluncurkan, Obrolan Suara Kini Bisa lewat Konsol PS5
Game PS4 Terbaik di...
Game PS4 Terbaik di 2024, Mana yang Sudah Anda Mainkan?
7 Game PSP dengan Grafik...
7 Game PSP dengan Grafik Terbaik, Ada Saja?
Rekomendasi
Siapa Asthildur Loa...
Siapa Asthildur Loa Thorsdottir? Menteri Islandia Urusan Anak yang Mundur karena Pernah Memiliki Hubungan Rahasia dengan Bocah di Bawah Umur
Bahaya! Tren Penurunan...
Bahaya! Tren Penurunan IHSG Diprediksi Terus Menuju 5.838
Bergabung ke Demokrat,...
Bergabung ke Demokrat, Mantan Wasekjen PBB Optimistis Dongkrak Suara di Pemilu 2029
Berita Terkini
Batu-batu di Bawah Samudra...
Batu-batu di Bawah Samudra Pasifik Ungkap Awal Mula Bumi Tercipta
24 menit yang lalu
Cara Gamer Memandang...
Cara Gamer Memandang AI Ternyata Sangat Mengejutkan
5 jam yang lalu
Pemimpin Tim Siri iPhone...
Pemimpin Tim Siri iPhone Diganti setelah Menunda Integrasi Apple Intelligence
11 jam yang lalu
Aneh Tapi Nyata! Gurita...
Aneh Tapi Nyata! Gurita Berdiri di Badan Hiu
13 jam yang lalu
Cuaca Kering Picu Kebakaran...
Cuaca Kering Picu Kebakaran Hutan Besar di Korea Selatan
17 jam yang lalu
Blokir Konten yang Dicap...
Blokir Konten yang Dicap Berbahaya , X Gugat India
18 jam yang lalu
Infografis
Houthi Klaim Mampu Gagalkan...
Houthi Klaim Mampu Gagalkan Serangan Udara AS dan Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved