Instagram Down, Netizen Serbu Downdetector

Senin, 31 Oktober 2022 - 22:27 WIB
loading...
Instagram Down, Netizen...
Instagram down dan netizen serbu situs Downdetector. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Instagram down terpantau sejak pukul 19.37 WIB Senin (31/10/2022), hal ini rupanya menjadi perbicangan di media sosial Twitter dan kini tengah ramai dengan keluhan aplikasi Instagram. Bukan hanya itu saja situs Downdetector ikut diserbu netizen.

Aplikasi Instagram down hari ini banyak dikeluhkan sampai kapan. Bahkan menurut pantauan SINDOnewsi, tagar #instagramdown langsung berada di posisi teratas trending topic dengan 18.100 cuitan.



Berdasarkan pantauan dari situs pendeteksi gangguan layanan downdetector,keluhan gangguan layanan Instagram mulai terjadi pada pukul 19.37 WIB kemudian memuncak pada pukul 20.42 WIB dengan sebanyak 369 laporan. Bahkan pada pukul 21.14 jumlah keluhan masih meningkat menjadi 454 laporan.

Di Twitter banyak yang bertanya sampai kapan Instagram error akan berakhir.

"instagram lagi error kah?," kata akun Twitter @thalyxa.

"Instagram error kenapa yaa? Tiba2 ke suspend sendiri padahal lagi ga ngapa2in," kata @ayumally.

"Sama woy instagram gw juga error," kata @foxieayu1.

"Kirain aku kena suspend. Ternyata Instagram memang lagi error," kata @edwindianto. '

Penyebab kenapa Instagram gangguan belum diketahui apa sebenarnya.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1650 seconds (0.1#10.140)