Penemuan Medali Militer Kepala Medusa, Simbol Pelindung dan Kesuksesan Tentara Romawi

Selasa, 11 Oktober 2022 - 10:57 WIB
loading...
Penemuan Medali Militer...
Arkeolog menemukan medali militer terbuat dari perunggu berbentuk kepala Medusa di situs kota kuno Perre di sebelah tenggara Turki. Foto/Anadolu Agency
A A A
ANKARA - Arkeolog menemukan medali militer berbentuk kepala Medusa di situs kota kuno Perre di sebelah tenggara Turki . Medali militer dari perunggu berusia 1.800 tahun ini merupakan simbol pelindung dan kesuksesan tentara Romawi.

Medali perunggu militer bertuliskan kepala Medusa, berbentuk monster seorang wanita dengan rambut ular. Medali kepala Medusa diberikan kepada prajurit yang berhasil menjalankan tugas, sekaligus simbol pelindung.

“Medali berkepala Medusa merupakan sebagai penghargaan yang diberikan kepada seorang prajurit atas keberhasilannya,” kata Mehmet Alkan, direktur Museum Adıyaman, dikutip SINDOnews dari laman Daily Sabah, Selasa (11/10/2022).



Diketahui, medali militer perunggu ini diberikan kepada seorang prajurit Romawi bernama Calcilius Antiquus setelah bertugas di berbagai legiun kekaisaran selama 20 tahun. Dia bertugas pada masa pemerintahan Kaisar Romawi Hadrian.

Alkan menjelaskan, medali ini sangat penting dalam hal menunjukkan bahwa pensiunan tentara Romawi ditempatkan di kota Perre selama periode Kekaisaran Romawi. Perre merupakan salah satu dari lima kota terbesar Kerajaan Commagene kuno di provinsi Adıyaman.

“(Medali) Kepala Medusa diukir pada pahatan perunggu yang ditemukan dalam penggali di kota kuno Perre. Kepala Medusa juga berfungsi sebagai semacam simbol apotropaic, yaitu sebagai pelindung,” ujar Alkan.



Dalam mitologi Yunani, Medusa adalah salah satu dari tiga Gorgon. Menurut mitos, Medusa memiliki rambut ular dan bisa mengubah siapa saja yang memandangnya menjadi batu.
Penemuan Medali Militer Kepala Medusa, Simbol Pelindung dan Kesuksesan Tentara Romawi


Mitologi menceritakan tentang bagaimana Athena, dewi kebijaksanaan, menempatkan kepala Medusa di perisai dan pelindung dadanya setelah dia dipenggal. Zeus, raja Olympus dan dewa-dewa lain seperti Ares, dewa perang, juga digambarkan dengan Medusa terpampang di perisai mereka.

Mengapa Medusa digambarkan pada baju besi dan perisai? Medusa secara tradisional digambarkan pada baju besi dan perisai kaisar dan jenderal Romawi karena namanya berarti "penjaga" atau “pelindung” dalam bahasa Yunani Kuno.



“Ini adalah medali yang dikenakan seorang tentara di perisainya selama upacara militer. Kami menemukan diploma militer berusia 1.800 tahun di sini selama penggalian tahun lalu, dan kami juga mengaitkan medali itu dengan dinas militer,” tambah Alkan.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ilmuwan Ungkap Penyebab...
Ilmuwan Ungkap Penyebab Utama Runtuhnya Kerajaan Romawi
Fenomena Gelombang Ombak...
Fenomena Gelombang Ombak Laut Berbentuk Kotak Terjadi di Turki
Turki Berhasil Luncurkan...
Turki Berhasil Luncurkan Satelit Turksat 6A, Ini Misi Utamanya
Penampakan Kota Urfa...
Penampakan Kota Urfa di Turki, Tempat Nabi Ibrahim Dibakar Raja Namrud
Air Mancur Kestros Kuno...
Air Mancur Kestros Kuno di Turki Berfungsi Kembali setelah 1.800 Tahun
Bangsa Romawi Kuno Lebih...
Bangsa Romawi Kuno Lebih Awal Menggunakan Senjata Pemusnah Massal
Kain Tunik Alexander...
Kain Tunik Alexander Agung Ditemukan, Ini Bukti Ilmiahnya
Jadi Favorit Gamer dan...
Jadi Favorit Gamer dan Prajurit, Rusia Blokir Aplikasi Discord
Kehebatan Tank Harimau...
Kehebatan Tank Harimau TNI, Hasil Kolaborasi dengan Turki
Rekomendasi
Soal Imunitas Jaksa,...
Soal Imunitas Jaksa, Ketua BEM FH UBK: Bertentangan dengan Prinsip Kesetaraan
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
Berita Terkini
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
15 jam yang lalu
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
16 jam yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
16 jam yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
16 jam yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
16 jam yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
20 jam yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump akan Pecat Tentara Transgender
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved