Rusia Kirim Kapal Selam Nuklir ke Laut Putih, Krasnoyarsk Dipersenjatai Rudal Hipersonik Zirkon

Sabtu, 02 Juli 2022 - 11:20 WIB
loading...
Rusia Kirim Kapal Selam...
Rusia mengirim kapal selam nuklir Krasnoyarsk untuk tes pertama di Laut Putih, utara Moskow. Foto/Bulgarian Military/TASS
A A A
MOSKOW - Rusia tampaknya makin gencar mempersiapkan armada kapal selam di tengah perang dengan Ukraina yang makin sengit. Terbaru, Rusia mengirim kapal selam nuklir Krasnoyarsk untuk tes pertama di Laut Putih, utara Moskow.

Dikutip dari laman Bulgarian Military, Sabtu (2/7/2022), Krasnoyarsk adalah kapal selam ketiga dari proyek kapal selam nuklir kelas 885M [Yasen-M], yang dirancang untuk meningkatkan kemampuan nuklir angkatan laut Rusia. Kapal selam itu dibangun di galangan kapal Sevmash di Severodvinsk, Oblast Arkhangelsk, utara Rusia.

Menurut informasi yang diberikan oleh galangan kapal kantor berita Rusia TASS, kapal selam ketiga dari proyek 885M [Yasen-M] Krasnoyarsk berlayar ke Laut Putih untuk tes laut pertama. Pondasi kapal selam diletakkan pada tahun 2014.

“Pada 26 Juni, kapal selam Krasnoyarsk meninggalkan galangan kapal Sevmash untuk tes laut pertama kapal selam di Laut Putih. Kesesuaian peralatan kapal, kelaikan laut, dan karakteristik operasional dengan parameter yang dirancang akan diuji di laut,” tulis TASS.



Kapal selam kelas Yasen-M [proyek 885M] adalah versi upgrade dari kapal selam serangan nuklir Yasen, yang mampu mendeteksi kapal musuh pada kecepatan lebih tinggi. Kapal selam dilengkapi dengan sumber energi baru dan sistem perlindungan akustik untuk mengurangi jejak kebisingan dan meningkatkan kemampuan tembus pandang.

Peningkatan kapal selam itu mencakup bentuk lambung yang dioptimalkan, perangkat peperangan elektronik [EW] dan sistem otomasi yang ditingkatkan, dua silo untuk sistem peluncuran vertikal, sistem propulsi satu pompa yang memungkinkan kapal selam beroperasi secara senyap, dan tabung torpedo baru.

Kapal selam kelas Yassen-M dilengkapi dengan delapan sistem peluncuran vertikal [VLS] untuk rudal jelajah yang mampu menembakkan rudal permukaan-ke-udara dan torpedo. Kapal selam Krasnoyarsk, dibangun untuk membawa rudal jelajah dan torpedo paling canggih Rusia
Rusia Kirim Kapal Selam Nuklir ke Laut Putih, Krasnoyarsk Dipersenjatai Rudal Hipersonik Zirkon


Delapan silo vertikal untuk rudal jelajah Oniks, Kalibr atau Kh-101 dan 10 tabung torpedo. Kapal selam kemungkinan di masa depan juga akan dipersenjatai dengan rudal jelajah hipersonik Zirkon baru Rusia yang saat ini sedang diuji.



Setiap kapal selam kelas Yasen-M memiliki 64 awak. Kapal selam ini memiliki panjang 130 meter, memiliki perpindahan di permukaan 8.600 ton. Kapal selam itu dikembangkan oleh Biro Desain Malakhit yang berbasis di St. Petersburg.

Saat ini, ada enam kapal selam Proyek 885M sedang dalam berbagai tahap konstruksi di Galangan Kapal Sevmash. Kapal selam bertenaga nuklir Project 885M Kazan dikirim ke Angkatan Laut Rusia pada 7 Mei 2021. Kapal selam Project 885/885M dipersenjatai dengan Kalibr-PL (SS-N-27 Sizzler) dan Onyx (SS-N-26 Strobile) rudal jelajah sebagai senjata serangan utama.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dibantu Eropa, Diam-diam...
Dibantu Eropa, Diam-diam Ukraina Serang Rusia dari Luar Angkasa
Rusia Siapkan Platform...
Rusia Siapkan Platform Khusus untuk Blokir Nomor Telepon dan Website Berbahaya
Remaja 12 Tahun Bangun...
Remaja 12 Tahun Bangun Reaktor Fusi Nuklir di Kamarnya, FBI Panik!
Roket Rusia Angara-1.2...
Roket Rusia Angara-1.2 Bawa Perlengkapan Militer Melesat Menuju Antariksa
Komponen Roket Luar...
Komponen Roket Luar Angkasa Rusia Jatuh ke Bumi
Rusia Kembali Denda...
Rusia Kembali Denda Google karena Tidak Taat Aturan
Bulan dalam Posisi Berbahaya,...
Bulan dalam Posisi Berbahaya, WMF Ungkap Masalahnya
Jamur Cladosporium Sphaerospermum...
Jamur Cladosporium Sphaerospermum Divonis Memakan Radiasi Nuklir Chernobyl
Reaktor Nuklir ARC Mirip...
Reaktor Nuklir ARC Mirip Teknologi Iron Man Hadir di AS
Rekomendasi
Otak Penculikan Santri...
Otak Penculikan Santri di Pasuruan Ditangkap, 2 Pelaku Masih Buron
Dosen dan Mahasiswa...
Dosen dan Mahasiswa Minta Revisi UU Penyiaran Segera Dilakukan
Siapa Letjen TNI Kunto...
Siapa Letjen TNI Kunto Arief Wibowo? Sosok Jenderal Bintang 3 Anak Try Sutrisno
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
2 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
8 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
16 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
16 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
17 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved