Setelah Pintu, Kini Ada Kawah Mata Alien Raksasa di Planet Mars

Rabu, 15 Juni 2022 - 10:15 WIB
loading...
Setelah Pintu, Kini...
Kawah dengan bentuk mata alien raksasa terpotret oleh Mars Express baru-baru ini.Foto/IST
A A A
JAKARTA - European Space Agency (ESA) merilis gambar menarik yang dikirim dari Mars Express. Dalam gambar itu terlihat sebuah kawah yang mirip mata alien raksasa Seolah menatap berbagai objek yang ada di langit planet Mars .

"Misi Mars Express menangkap kawah selebar 30 kilometer yang terletak di antara saluran berliku di Mars. Itu menyerupai pembuluh darah yang mengalir melalui bola mata. Tempat itu kemungkinan membawa air cair sekitar 3,5–4 miliar tahun yang lalu," tulis ESA melalui akun Twitter resmi milik mereka.

Jika dilihat dari kejauhan kawah tersebut memang terlihat seperti sebuah mata. Pasalnya di bagian tengah kawah tersebut terdapat material hitam yang membuat bukit pasir gelap. Tampilan bukit itu terlihat seperti pupil.

ESA memastikan kawah mata alien raksasa itu ditemukan di wilayah Aonia Terra. Wilayah tersebut merupakan tempat di Mars dengan jumlah kawah yang sangat banyak.

Baca juga : Mengulik Harta Karun Kuburan Pria Varna, Ada Pelindung Penis dari Emas

Setelah Pintu, Kini Ada Kawah Mata Alien Raksasa di Planet Mars


Situs Mirror menyebutkan hingga saat ini kawah dengan desain yang unik itu belum diberi nama.

Diketahui Mars Express sudah terbang di atas Mars sejak 2003. Tugasnya adalah memotret seluruh permukaan Mars, melakukan pemetaan mineral, termasuk mengidentifikasi komposisi dan sirkulasi atmosfer.

Planet Mars memang kerap memberikan fenomena unik ketika difoto. Sebelum kawah mata alien, publik sempat dikejutkan dengan foto pintu alien di planet tersebut.

Baca juga : Kura-kura Raksasa Pulau Fernandina yang Punah 1 Abad Lalu Ternyata Punya Keturunan di Galapagos

Setelah Pintu, Kini Ada Kawah Mata Alien Raksasa di Planet Mars


Gambar pintu alien itu bermula saat kendaraan khusus milik NASA yang ada di planet Mars mengirim gambar sebuah pintu di Gunung Sharp. Saat itu salah satu gambar yang dikirim memperlihatkan bagian gunung yang memiliki celah dengan bentuk mirip sebuah lorong.

Dari situ banyak orang yang curiga bahwa celah itu merupakan pintu alien. Nyatanya menurut NASA pintu itu tidak seperti yang dibayangkan banyak orang.

"Ukurannya sama seperti pintu anjing," tulis keterangan resmi NASA di situs resmi.

Disebut pintu anjing karena ukurannya hanyalah tingginya 30 centimeter dan lebar 40 centimeter. Selain itu NASA menyebutkan bahwa pintu itu bukanlah celah melainkan hanya batu biasa yang banyak ditemukan Gunung Sharp di planet merah.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Struktur Raksasa di...
Struktur Raksasa di Mars Jadi PR Besar Astronom untuk Mengungkapnya
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Keberadaan Alien
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Ilmuwan Temukan Bukti...
Ilmuwan Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Racun di Danau Laguna...
Racun di Danau Laguna Verde Diklaim seperti Air di Mars
Lingkaran Misterius...
Lingkaran Misterius Terlihat Berputar-putar di Langit Inggris
Ilmuwan Klaim Temukan...
Ilmuwan Klaim Temukan Bukti Peradaban Kuno di Planet Mars
Idap Sindrom Tangan...
Idap Sindrom Tangan Alien, Wanita 77 Tahu Ini Bergerak Tak Terkendali
Mobil Luar Angkasa NASA...
Mobil Luar Angkasa NASA Rekam Penampakan Alien Tic Tac
Rekomendasi
Respons Agresivitas...
Respons Agresivitas China, Akademisi Imbau ASEAN Tingkatkan Persatuan
Benarkah Tak Bersyukur...
Benarkah Tak Bersyukur Sama dengan Kufur Nikmat? Begini Penjelasan Al Quran dan Hadis
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez vs Terence Crawford: Bud Jenius, Menyulitkan di Kelas 76,2 Kg
Berita Terkini
Varian JN.1 Picu Lonjakan...
Varian JN.1 Picu Lonjakan Drastis Kasus Covid-19 di Asia
Keseringan Menggunakan...
Keseringan Menggunakan Ponsel Diklaim Menyebabkan Kepala Tertunduk
Nama Baru Elon Musk...
Nama Baru Elon Musk di X Menyebabkan Kripto Tiba-tiba Melonjak
Heboh HP Tak Kasat Mata...
Heboh HP Tak Kasat Mata Viral di TikTok
Switch 2 Hadirkan Fitur...
Switch 2 Hadirkan Fitur Pencarian Joy Con 2 Mirip Apple Find My
China Berencana Bawa...
China Berencana Bawa Bakteri dari Luar Angkasa ke Bumi
Infografis
Ada Vladimir Putin,...
Ada Vladimir Putin, Berikut 4 Presiden Seumur Hidup di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved