Tank T-62 yang Berusia 50 Tahun Dikirim ke Medan Perang Ukraina, Apakah Mesin Perang Rusia Menipis?
loading...

Pengiriman tank T-62 dalam jumlah besar oleh Rusia ke medan perang Ukraina terekam foto dan video di stasiun kereta api Melitopol di tenggara Ukraina. Foto/The War Zone
A
A
A
KIEV - Pengiriman tank T-62 dalam jumlah besar oleh Rusia ke medan perang Ukraina terekam foto dan video di stasiun kereta api Melitopol di tenggara Ukraina. Pengiriman tank tua berusia 50 tahun era perang dingin ini seakan menjadi sinyal Rusia kekurangan mesin perang lapis baja.
Apakah tank akan digunakan oleh pasukan Rusia atau diserahkan ke kelompok separatis lokal masih belum ada informasi yang jelas. Namun, kehadiran tank tua ini menimbulkan pertanyaan apakah Rusia mulai kekurangan cadangan mesin perang lapis baja setelah mengalami kerugian signifikan dalam perang Ukraina yang berkecamuk selama 3 bulan.
Dikutip SINDOnews dari laman The War Zone, Kamis (26/5/2022), menurut perkiraan The Kyiv Independent tentang kerugian Rusia, lebih dari 1.300 tank telah dihancurkan oleh pasukan Ukraina sampai 25 Mei 2022. Analis open-source independen Oryx telah menyebutkan ada sekitar 700 tank hancur yang dikonfirmasi secara visual.
Baca juga; Tank-Tank Tua di Garis Depan, Rusia Kerahkan T-72 dan Ukraina Andalkan T-64
Sedangkan Institut Internasional untuk Studi Strategis menyebutkan bahwa Rusia memiliki 10.000 tank dan 8.500 kendaraan lapis baja dalam gudang penyimpanan. Namun, jumlah itu tidak memperhitungkan kondisinya, dan sekitar 2.500 unit di antaranya adalah tank T-62.
Apakah tank akan digunakan oleh pasukan Rusia atau diserahkan ke kelompok separatis lokal masih belum ada informasi yang jelas. Namun, kehadiran tank tua ini menimbulkan pertanyaan apakah Rusia mulai kekurangan cadangan mesin perang lapis baja setelah mengalami kerugian signifikan dalam perang Ukraina yang berkecamuk selama 3 bulan.
Dikutip SINDOnews dari laman The War Zone, Kamis (26/5/2022), menurut perkiraan The Kyiv Independent tentang kerugian Rusia, lebih dari 1.300 tank telah dihancurkan oleh pasukan Ukraina sampai 25 Mei 2022. Analis open-source independen Oryx telah menyebutkan ada sekitar 700 tank hancur yang dikonfirmasi secara visual.
Baca juga; Tank-Tank Tua di Garis Depan, Rusia Kerahkan T-72 dan Ukraina Andalkan T-64
Sedangkan Institut Internasional untuk Studi Strategis menyebutkan bahwa Rusia memiliki 10.000 tank dan 8.500 kendaraan lapis baja dalam gudang penyimpanan. Namun, jumlah itu tidak memperhitungkan kondisinya, dan sekitar 2.500 unit di antaranya adalah tank T-62.
Lihat Juga :