Ini Deretan Smartphone dengan Prosesor Snapdragon 8 Gen 1

Selasa, 19 April 2022 - 22:44 WIB
loading...
Ini Deretan Smartphone...
Prosesor Snapdragon 8 Gen 1 adalah prosesor tertinggi Qualcomm saat ini. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Prosesor Snapdragon 8 Gen 1 adalah prosesor tertinggi Qualcomm saat ini. Prosesor tersebut diklaim mampu menghasilkan performa 20% lebih cepat jika dibandingkan dengan pendahulunya, termasuk Snapdragon 888+ yang fenomenal.

Selain menawarkan performa andal, prosesor Snapdragon 8 Gen 1 juga digadang-gadang dapat menghemat daya hingga 30% lebih irit. Prosesor yang satu ini disematkan di sejumlah smartphone flagship yang saat ini beredar di pasaran.

Nah, penasaran smartphone apa saja yang mengusung prosesor Snapdragon 8 Gen 1 sebagai otaknya? Berikut adalah daftarnya, seperti dilansir dari berbagai sumber, Selasa (19/4/2022):

1. Xiaomi 12

Xiaomi 12 merupakan smartphone pertama yang mengusung prosesor Snapdragon 8 Gen 1. Selain mengusung prosesor tercanggih, smartphone ini juga hadir dengan membawa spesifikasi jempolan dan unitnya sudah tersedia di Indonesia.

BACA : Xiaomi 12 Klaim Pertama Gunakan Chip Snapdragon 8 Gen 1

Performa Xiaomi 12 disokong oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang dipadu dengan RAM 8GB dan memori internal 256GB. Sementara untuk layarnya menggunakan Super AMOLED berukuran 6,28 inci.

Di sektor fotografi, smartphone ini mengandalkan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 13MP, dan kamera telefoto 5MP. Tidak hanya itu, ada juga kamera depan beresolusi 32MP.

Xiaomi 12 berjalan di sistem operasi Android 12 dengan antarmuka MIUI 13. Untuk dayanya bersumber dari baterai berkapasitas4500 mAh yang sudah mendukung pengisian daya cepat 67W dengan kabel dan 50W tanpa kabel (wireless charging).

2. Samsung Galaxy S22 5G

Smartphone lain yang menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 1 adalah Samsung Galaxy S22 5G. Smartphone ini hadir sebagai smartphone penunjang produktivitas seperti untuk memenuhi kebutuhan pekerjaan, kegiatan kreatif, dan hiburan.

Samsung Galaxy S22 5G hadir dengan ditopang prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang disandingkan dengan RAM 8GB dan memori internal hingga 256GB. Layarnya menggunakan panel AMOLED FHD+ (1080 x 2340) berukuran 6,1 inci.

Smartphone ini juga membawa sederet kamera yang mencakup tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 12MP, dan kamera telefoto 10MP. Selain itu ada juga kamera selfie 10MP.

Samsung Galaxy S22 5G berjalan di sistem operasi Android 12 dengan antarmuka One UI 4.1. Untuk dayanya dipasok dari baterai berkapasitas 3700mAh dengan pengisian daya cepat 25W menggunakan kabel dan wireless charging 15W.

3. Realme GT2 Pro

Realme GT2 Pro juga turut mengandalkan prosesor Snapdragon 8 Gen 1 sebagai otaknya. Smartphone ini merupakan smartphone premium yang menawarkan sensasi berbeda dari smartphone lainnya.

Realme GT2 Pro membawa prosesor Snapdragon 8 Gen 1 dengan RAM hingga 12GB dan memori internal 512GB. Di sektor layar menggunakan panela AMOLED QHD (1440 x 3216) berukuran 6,7 inci.

BACA JUGA : Sumpit Ajaib Jepang Bisa Ciptakan Rasa Asin di Hidangan Tanpa Garam

Realme GT2 Pro melantai dengan memboyoy tiga buah kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50MP, kamera ultrawide 50MP, dan kamera microscope 3MP. Tidak berhenti di situ, realme juga turut menyematkan kamera selfie 32MP.

Smartphone ini berjalan dengan sistem operasi Android 12 yang dibalut antarmuka Realme UI 3.0. untuk baterainya berkapasitas 5000mAh dengan pengisian cepat 65W yang diklaim mampu mengisi penuh hanya dalam 33 menit.

4. OPPO Find X5 Pro 5G

Selain tiga model di atas, OPPO Find X5 Pro 5G juga merupakan smartphone yang menggunakan prosesor Snapdragon 8 Gen 1. Ini merupakan smartphone flagship OPPO yang diluncurkan pada bulan Februari lalu.

OPPO Find X5 Pro 5G membawa prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang disandingkan dengan RAM hingga 12GB dan memori internal hingga 512GB. Layarnya mengemas panel LTPO AMOLED HD+ berukuran 6,7 inci.

Untuk kameranya menggunakan konfigurasi tiga kamera belakang yang mencakup kamera utama 50MP, kamera ultrawide 50MP, dan kamera telefoto 13MP. Selain itu ada juga kamera selfie berukuran 32MP.

OPPO Find X5 Pro 5G berjalan di sistem operasi Android 12 dengan balutan antarmuka ColorOS 12.1. Untuk dayanya dipasok dari baterai berkapasitas 5000mAh dengan pengisian cepat kabel VOOC 80W dan wireless charging 50W.

5. OnePlus 10 Pro

OnePlus 10 Pro menghadirkan spesifikasi unggulan kelas atas, dengan spesifikasi mulai dari layar, prosesor, kamera, dan pengisian daya terbaik. OnePlus 10 Pro juga hadir dengan membawa prosesor Snapdragon 8 Gen 1.

Untuk memorinya sendiri menggunakan RAM hingga 12GB dan memori internal hingga 512GB. Sedangkan layarnya mengandalkan panel AMOLED LTPO2 berukuran 6,7 inci dengan resolusi QHD+.

BACA JUGA : Kenali Cara Kerja Busi Pada Mesin Kendaraan

OnePlus 10 Pro dilengkapi dengan pengaturan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 48MP, kamera ultrawide 50MP, dan kamera telefoto 8MP. Selain itu ada juga kamera selfie 32MP.

OnePlus 10 Pro berjalan di sistem operasi Android 12.1 berbasis ColorOS 12.1 terbaru. Sementara untuk dayanya disokong ileh baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian daya 80W.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Efektifkan Solusi eSIM...
Efektifkan Solusi eSIM Komdigi Atasi Penipuan Online? Pakar Siber Beberkan Faktanya!
Bocoran Ponsel yang...
Bocoran Ponsel yang Akan Meluncur di Tahun 2025: Perang Inovasi Makin Memanas!
Mudah, Ini Cara Menghilangkan...
Mudah, Ini Cara Menghilangkan Iklan di HP Advan
Google Perkenalkan Cara...
Google Perkenalkan Cara Baru Mencari Informasi: dengan Merekam Video!
7 Rekomendasi Handphone...
7 Rekomendasi Handphone RAM 4GB, Harga Rp2 Jutaan
Ini 5 Alasan Harus Pilih...
Ini 5 Alasan Harus Pilih Acer Swift Go 14 AI, Pakai Prosesor Baru Snapdragon X Plus
Phubbing, Fenomena Sibuk...
Phubbing, Fenomena Sibuk Main HP saat Bersama Pasangan yang Ternyata Rawan Perpisahan
Spesifikasi Lengkap...
Spesifikasi Lengkap Xiaomi Mi 11 dengan Chipset Snapdragon 888
Bocoran Samsung Galaxy...
Bocoran Samsung Galaxy S21 Terbaru yang Meluncur Tahun Depan
Rekomendasi
Pangeran Harry Dikabarkan...
Pangeran Harry Dikabarkan Resmi Dicoret dari Garis Suksesi Kerajaan Inggris
The New York Times Akui...
The New York Times Akui Kemenangan Pakistan dalam Perang dengan India
Harga Batu Bara Global...
Harga Batu Bara Global Terperosok, India Jadi Biang Kerok
Berita Terkini
Xiaomi Siapkan Chip...
Xiaomi Siapkan Chip Buatan Sendiri Xring01
Tanggal Datangnya Kiamat...
Tanggal Datangnya Kiamat Resmi Ditentukan Berdasarkan Hitungan Ilmuwan Belanda
Bumi Miring 31,5 Inci,...
Bumi Miring 31,5 Inci, Ilmuwan Sebut Akibat Aktivitas Manusia
Microsoft Tegaskan Tidak...
Microsoft Tegaskan Tidak Ada Bukti Israel Gunakan Teknologinya untuk Serang Gaza
Peran Penting Sungai...
Peran Penting Sungai Nil dalam Kejayaan Kerajaan Firaun Terungkap
Cara Mengatur DNS Adguard...
Cara Mengatur DNS Adguard iPhone di iOS, Ikuti Langkah-langkah Ini!
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved