Ajang Digital Nusantara Expo & Summit Dapat Perhatian Wali Kota Solo Gibran

Kamis, 31 Maret 2022 - 19:21 WIB
loading...
Ajang Digital Nusantara Expo & Summit Dapat Perhatian Wali Kota Solo Gibran
Event Digital Nusantara Expo & Summit (DNES) 2022 yang digelar di Kota Solo, Jawa Tengah, mendapat perhatian dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Foto/Mihardi
A A A
SOLO - Event Digital Nusantara Expo & Summit (DNES) 2022 yang digelar di Kota Solo , Jawa Tengah, mendapat perhatian dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka . Bahkan Gibran mengunjungi langsung sejumlah booth peserta expo yang merupakan perusahaan berbasis digital pada Rabu 30 Maret 2022.

Salah satunya adalah booth InterBIO yang memperkenalkan teknologi pengenalan wajah, sidik jari, dan iris mata. Tehnologi ini digunakan sebagai sumber data kependudukan (berdasarkan perjanjian kerjasama dengan Dukcapil) maupun database pelanggan secara cepat, aman, dan akurat.

“Saya lihat beberapa booth di depan. Bagus-bagus produknya. Ada dari InterBIO yang membuat kamera bisa face recognition tapi tetap pakai masker. Ini bagus di masa pandemi Covid-19 seperti ini,” ungkap Gibran.



Gibran juga menyempatkan diri untuk menyaksikan demo teknologi Visual Recognition (VR) atau teknologi pengenalan wajah yang ada di booth InterBIO. "Mas Gibran terkesan dengan teknologi visual yang ditunjukan oleh InterBIO dan beliau dalam kesempatan tersebut menyampaikan teknologi tersebut bisa diimplementasikan untuk Smart City," ucap Feri Risnandar, selaku VP enterprise & Government Service InterBIO.

Selain expo, dalam DNES 2022 ini juga terdapat beberapa forum yang mendatangkan berbagai narasumber berkompeten di bidang industri digitalisasi. Diharapkan dari forum tersebut dapat memberikan rekomendasi dan solusi dari permasalahan tentang digitalisasi.

(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1737 seconds (0.1#10.140)