Embrio Dinosaurus Ditemukan dalam Kondisi Terawetkan Sempurna

Kamis, 23 Desember 2021 - 13:02 WIB
loading...
Embrio Dinosaurus Ditemukan...
Bayi Yingliang embrio ini terawetkan secara sempurna, temuan terbaik dalam sejarah di China. FOTO/ IST
A A A
BEIJING - Jika peneliti biasanya menemukan dinosaurus hanya berbentuk kerangka, baru-baru ini menemukan mumi embrio dinosaurus berusia 66 juta tahun lalu dalam keadaan utuh. Embrio ini terawetkan secara sempurna, temuan terbaik dalam sejarah di China.

Seperti dilnsir dari BBC, Kamis (23/12/2021), sekelompok ilmuwan mengumumkan penemuan embrio dinosaurus yang terawetkan secara sempurna, dalam kondisi hampir menetas dari telurnya dengan posisi sama seperti ayam.


Embrio ini ditemukan di Ganzhou, sebelah selatan China, dan diperkirakan berusia setidaknya 66 juta tahun, menurut peneliti.

Diyakini embrio ini adalah dari jenis dinosaurus theropoda tak bergigi, atau oviraptosaurus, dan dinamai Bayi Yingliang

Peneliti Dr Fion Waisum Ma berkata ini merupakan "embrio dinosaurus terbaik yang pernah ditemukan dalam sejarah".

Peneliti berkata, telur ini kemungkinan terawetkan oleh longsoran lumpur, yang membuatnya tersembunyi dari pemburu.

Temuan ini memberikan pemahaman lebih jelas bagi para peneliti dalam memahami hubungan antara dinosaurus dengan burung modern.

Fosil menunjukkan embrio dalam posisi bergelung yang dikenal dengan istilah "tucking", yakni perilaku yang biasa diamati pada burung sesaat sebelum menetas.

"Ini menandakan bahwa perilaku serupa pada burung-burung modern pertama kali berevolusi dan berasal dari nenek moyang dinosaurus mereka," kata Dr Ma kepada kantor berita AFP.

Oviraptorosaurus, yang berarti "kadal pencuri telur", adalah dinosaurus berbulu yang tinggal di area yang kini Asia dan Amerika Utara selama periode Kapur Akhir - antara 100 juta hingga 66 juta tahun lalu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
Sebagian Besar Kerak...
Sebagian Besar Kerak Bumi yang Hilang Ditemukan, di Sini Letaknya
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi dari Sapi
Ilmuwan Ungkap Penyebab...
Ilmuwan Ungkap Penyebab Utama Runtuhnya Kerajaan Romawi
Benarkah Kapal Hantu...
Benarkah Kapal Hantu The Flying Dutchman Itu Ada? Ini Penjelasannya
Rekomendasi
Soal Imunitas Jaksa,...
Soal Imunitas Jaksa, Ketua BEM FH UBK: Bertentangan dengan Prinsip Kesetaraan
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
Berita Terkini
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
14 jam yang lalu
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
15 jam yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
15 jam yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
15 jam yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
15 jam yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
19 jam yang lalu
Infografis
Selama Ramadan, Penggunaan...
Selama Ramadan, Penggunaan Bahu Jalan Tol Dalam Kota Dimajukan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved