Astronom Ingatkan Badai Matahari Sepanjang 5.000 Mil akan Menghantam Bumi

Kamis, 25 November 2021 - 21:01 WIB
loading...
Astronom Ingatkan Badai...
Para astronom memperingatkan badai matahari sepanjang 5.000 mil akan menghantam bumi dan akan mengganggu medan magnet. Foto/NASA
A A A
JAKARTA - Para astronom memperingatkan badai matahari sepanjang 5.000 mil akan menghantam bumi dan akan mengganggu medan magnet planet ini. Badai matahari berkecepatan 3.000 kilometer perdetik itu diperkirakan akan menghantam bumi pada 28 November 2021 mendatang.

Para astronom melihat sebuah corona mass ejection (CME) atau badai keluar dari matahari kemarin, Rabu 24 November 2021 dan dapat menghantam bumi. CME adalah awan besar partikel bermuatan dan medan magnet yang mengalir dari korona Matahari - lapisan terluar atmosfer bintang.

Menurut Pusat Prediksi Cuaca Luar Angkasa AS (SWPC), CME dapat mencapai bumi dengan kecepatan antara 250 km per detik dan 3.000 km per detik.



Dilansir Express, Kamis (25/11/2021), para astronom menulis di situs web tentang badai matahari tersebut: "Bayangkan sebuah jilatan api sepanjang 50.000 mil dengan plasma merah-panas yang menjulang tinggi."

Hal inilah yang terlihat oleh astronom di matahari. Badai matahari itu terbentuk ketika filamen magnet terangkat dari belahan bumi selatan.

Filamen yang meletus membelah atmosfer Matahari, membuat semacam dinding api saat naik. "Dinding bercahaya tetap utuh selama lebih dari enam jam setelah ledakan," kata astronom.

Badai yang terjadi dari ledakan itu berhasil difoto oleh pesawat ruang angkasa STEREO-A NASA dan Solar and Heliospheric Observatory (SOHO).



Space Weather menambahkan: "Data tampilan pertama menunjukkan itu mungkin memberikan dampak ke medan magnet Bumi pada 28 November."

Karena ketika CME berinteraksi dengan magnetosfer Bumi, mereka dapat menyebabkan badai geomagnetik ( badai matahari ).

Untuk saat ini, SWPC tidak memprediksi dampak geomagnetik yang terjadi akibat dari badai mataari tersebut. "Tidak ada perkiraan fitur angin matahari sementara atau berulang yang signifikan," kata SWPC.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
Gunung Berapi di Alaska...
Gunung Berapi di Alaska Akan Meletus Dahsyat, Ini Tanda-tandanya
7 Kota dengan Suhu Terpanas...
7 Kota dengan Suhu Terpanas di Dunia yang Bikin Kulit Terasa Terpanggang
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Gempa Myanmar Hancurkan...
Gempa Myanmar Hancurkan Kota Purba di Mandalay
Racun di Danau Laguna...
Racun di Danau Laguna Verde Diklaim seperti Air di Mars
Lautan Pertama di Bumi...
Lautan Pertama di Bumi yang Tidak Berwarna Biru Ditemukan
Gunakan Teleskop James...
Gunakan Teleskop James Webb, NASA Tangkap Keajaiban Tuhan
Rekomendasi
Legislator Gerindra...
Legislator Gerindra Ungkap Perintah Presiden Bawa Angin Segar Tertibkan Truk ODOL
Jennifer Coppen dan...
Jennifer Coppen dan Justin Hubner Dikabarkan Ngedate di London, Resmi Pacaran?
Volkswagen Singkirkan...
Volkswagen Singkirkan Tesla dari Eropa, Ini Angka Penjualannya
Berita Terkini
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
20 menit yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
4 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
9 jam yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
11 jam yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
12 jam yang lalu
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
14 jam yang lalu
Infografis
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved