Kabulkan Permintaan Adele, Spotify Hapus Tombol Shuffle Album Page

Selasa, 23 November 2021 - 22:02 WIB
loading...
Kabulkan Permintaan...
Kabulkan Permintaan Adele, Spotify Hapus Tombol Shuffle Album Page
A A A
JAKARTA - Spotify menghapus tombol acak atau shuffle sebagai opsi default dari album page atau halaman album aplikasinya. Keputusan Spotify menghilangkan tombol shuffle di halaman album ini dilakukan atas permintaan dari penyanyi Adele.

Pelantun lagu Easy on Me itu meminta album barunya diputar sesuai urutan yang diinginkannya, demikian dikutip dari Cnet, Selasa (23/11/2021).

"Ini adalah satu-satunya permintaan yang saya miliki di industri kita yang terus berubah!" cuit penyanyi pemenang Grammy itu,''


'' Kami membuat album dengan sangat hati-hati dan memikirkan daftar lagu kami tanpa alasan. Seni kami menceritakan sebuah kisah dan kisah kami harus didengarkan seperti yang kami inginkan." ujarnya.

Spotify rupanya mendengar cuitan tersebut dan tak lama menanggapi tweet Adele dengan "Apa pun untukmu."

Meskipun tombol shuffle tidak lagi muncul di halaman album, opsi tetap terlihat saat pengguna mengeklik untuk melihat trek album.

Album pertama Adele dalam enam tahun, 30, dirilis di Spotify beberapa waktu lalu.

Seiring kemajuan teknologi, mendengarkan musik pun kini bergeser ke streaming digital dan Spotify muncul sebagai layanan dominan di dunia.

Perusahaan melaporkan pada bulan Oktober bahwa jumlah total pendengar bulanan naik 19% menjadi 381 juta pada kuartal ketiga.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Aplikasi Mirip Ome...
10 Aplikasi Mirip Ome TV yang Bisa Dicoba, Tak Kalah Seru!
Melihat dari Dekat Peran...
Melihat dari Dekat Peran Penting TNI AL, SnackVideo Buka Photobooth
Vision+ Kolaborasi dengan...
Vision+ Kolaborasi dengan Viu Hadirkan Paket Combo Mevvah
Rayakan Kesuksesan Kreator...
Rayakan Kesuksesan Kreator Lokal, Fitur Solo Diperkenalkan
Amankan Hiburan untuk...
Amankan Hiburan untuk Anak, Vision+ 2.0 Hadirkan Fitur Parental Control
5 Cara Mengatasi Kendala...
5 Cara Mengatasi Kendala Loading Lambat dan Lag pada Aplikasi CapCut
Cara Mengatasi Video...
Cara Mengatasi Video Tidak Dapat Di-Play di Android
Streaming YouTube Lemot?...
Streaming YouTube Lemot? Mungkin Ini Masalahnya
Cara Mengatasi Video...
Cara Mengatasi Video Tidak Dapat Diputar di Google Drive dengan Mudah
Rekomendasi
Masyarakat Bisa Tuntut...
Masyarakat Bisa Tuntut Ganti Rugi soal MinyaKita Tak Sesuai Takaran, Begini Caranya
PBB: Blokade Israel...
PBB: Blokade Israel Picu Kelaparan Tercepat dalam Sejarah Modern
Ahok Minta Mantan Dirut...
Ahok Minta Mantan Dirut Lainnya Dipanggil Terkait Kasus Korupsi Pertamina
Berita Terkini
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
2 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
6 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
9 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
10 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
15 jam yang lalu
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
16 jam yang lalu
Infografis
AS Tolak Permintaan...
AS Tolak Permintaan Israel untuk Tambah Helikopter Apache
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved