Migrasi TV Digital, Dorong Generasi Muda Hadirkan Konten Kreatif

Selasa, 02 November 2021 - 09:03 WIB
loading...
Migrasi TV Digital,...
TV Digital dorong terciptanya konten-konten kreatif.. FOTO/ IST
A A A
JAKARTA - Pemerintah menargetkan tanggal 2 November 2022 Indonesia akan segera beralih secara total dari televisi (TV) Analog ke TV Digital atau tepat satu tahun lagi. Program yang lebih dikenal dengan Analog Switch Off (ASO) ini akan membuat semarak dunia pertelevisian karena sudah bermigrasi ke digital. Konten-konten kreatif pun secara otomatis akan bermunculan karena siaran satu frekuensi pada TV Digital bisa digunakan hingga 12 channel TV.

Begitu disampaikan oleh Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Rosarita Niken Widiastuti dalam workshop teknis _mobile journalism_di Bandung, Selasa (2/11/2021).

“Di tengah era migrasi siaran TV digital tentunya terbuka peluang yang sangat besar untuk content creator membuat konten menarik di dunia internet dan televisi,” ujar Niken.



Niken menjelaskan, era digital saat ini adalah content is the king, yang artinya konten menjadi raja di bidang media. Individu atau masyarakat dan generasi muda yang bisa membuat konten-konten yang menarik akan mendapatkan peluang yang sangat besar untuk menghasilkan karya yang mampu menghasilkan keuntungan ekonomi. Ruang-ruang digital yang terbuka luas menurutnya harus dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat, utamanya generasi muda.

“Ini adalah peluang bagi generasi muda untuk bisa berkarya. Mari kita isi ruang-ruang yang sangat terbuka luas untuk bisa berkarya yang edukatif ataupun memberikan inspirasi, memberikan motivasi atau karya-karya yang bisa menghasilkan uang,” ujar Niken.

Sementara, Direktur Penyiaran Ditjen Penyelenggara Pos dan Informatika Kominfo, Geryantika Kurnia mengatakan dengan kehadiran TV Digital nanti, tidak hanya membuka peluang berkreasi bagi pembuat konten, tetapi juga memberikan benefit bagi pemirsa di rumah. Pemirsa memilih banyak pilihan varian konten dan saluran televisi sesuai dengan kebutuhan dan selera masing-masing. Lebih dari itu, masyarakat nantinya juga akan menikmati saluran TV yang berkualitas, meninggalkan era analog yang kerap memiliki permasalahan atas kualitas jaringan TV.

“Kalau era analog kan suka ada semut-semutnya di TV kita, kita harus goyang-goyang antena, naik ke atas atap rumah, sambil teriak-teriak nanyain yang di dalam rumah udah bagus belum gambarnya. Nah era itu sudah berlalu. TV Digital akan memberikan siaran yang jernih dan berkualitas,” ujarnya.

Dalam kegiatan workshop ini, peserta diberikan pelatihan memproduksi konten audio visual dengan smartphone. Praktisi Media, Apni Jaya Putra dan Fawzi Rizki Pradana dari Ratih TV Kebumen memberikan pelatihan langsung memproduksi konten-konten inovatif yang nantinya bisa disalurkan di berbagai saluran digital.

Apni Jaya memberikan pemahaman bagaimana masyarakat dapat berperan sebagai citizen journalism, menyampaikan informasi dan kabar dengan cepat kepada masyarakat luas melalui media sosial. Kabar yang beredar tersebut kemudian dapat diambil alih oleh media mainstream untuk dilakukan peliputan atau penelusuran lebih lanjut.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Setting Parabola...
Cara Setting Parabola untuk Nonton TV Digital
Xiaomi TV S Mini LED...
Xiaomi TV S Mini LED Series 2025: Standar Baru Pengalaman Visual yang Imersif
Disemati Teknologi Quantum...
Disemati Teknologi Quantum Dot, TV Ini Jamin Acara Nobar Kian Seru
Apple Siap Memproduksi...
Apple Siap Memproduksi Televisi Berteknologi AI dan Siri?
TV Premium dari AQUA...
TV Premium dari AQUA Ini Tawarkan Pengalaman Main Game Lebih Responsif
Televisi dengan Engine...
Televisi dengan Engine Revolusioner AI Diperkenalkan
Jawab Kebutuhan Konsumen,...
Jawab Kebutuhan Konsumen, AQUA Elektronik Luncurkan QLED S80EUX Series
98QNED89 TV Terbaru...
98QNED89 TV Terbaru LG Siap Pre-Order di Online Brand Store Mulai 11 Jun 2024
Inovasi Prosesor AiPQ...
Inovasi Prosesor AiPQ Pro Jadikan Warna Televisi Beradaptasi Otomatis
Rekomendasi
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
Di Tengah Tantangan...
Di Tengah Tantangan Global, Rampai Nusantara Terus Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
21 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
1 hari yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
2 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
2 hari yang lalu
Infografis
Jusuf Muda Dalam, Menteri...
Jusuf Muda Dalam, Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved