Roblox Kenalkan Peringkat Konten Game untuk Keamanan Anak-anak

Senin, 19 April 2021 - 16:07 WIB
loading...
Roblox Kenalkan Peringkat Konten Game untuk Keamanan Anak-anak
Chief Privacy Officer Roblox Remy Malan mengungkapkan, platform game virtual Roblox sedang mengembangkan rating konten untuk game dan kontrol orang tua yang lebih mudah digunakan. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Saat ini game virtual Roblox sedang mengembangkan peringkat konten untuk melindungi anak-anak dari permainan virtual ini. Karena separuh dari pengguna Roblox adalah anak-anak berusia di bawah 13 tahun.

Chief Privacy Officer Roblox Remy Malan mengungkapkan, platform game virtual Roblox sedang mengembangkan rating konten untuk game dan kontrol orang tua yang lebih mudah digunakan.



Dilansir The Verge, separuh dari pemirsa Roblox yan mencapai 30 juta pengguna harian adalah anak-anak di bawah 13 tahun, tetapi platform tersebut terkadang kesulitan untuk memuat konten seksual eksplisit.

" Game yang tidak sesuai usia terkadang muncul di daftar "direkomendasikan untuk Anda" anak-anak," kata Malan kepada The Wall Street Journal.

Sistem platform saat ini akan membatasi anak-anak ke game tertentu. Namun dengan sistem baru ini, orang tua akan memiliki lebih banyak informasi tentang apa yang mungkin ditemukan anak-anak dalam game tertentu.

Malan belum mengungkapkan kapan sistem peringkat baru akan tersedia. Namun Malam memastikan keamanan Roblox untuk anak-anak karena memiliki tim yang terdiri lebih dari 2.300 orang yang memantau permainan untuk keamanan dan menggunakan campuran moderator manusia dan AI.



Roblox , yang diluncurkan pada 2006, telah menjadi hit selama pandemi. Perusahaan melaporkan pendapatan US$ 588,7 juta selama sembilan bulan pertama tahun 2020 atau meningkat 68 persen dibandingkan periode yang sama pada 2019.
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2166 seconds (0.1#10.140)