Sharp Telkom Kerja Bareng Luncurkan TV Game Streaming

Rabu, 17 Maret 2021 - 12:04 WIB
loading...
Sharp Telkom Kerja Bareng...
Smart TV Android Sharp kini sudah bisa mengakses cloud gaming milik Telkom, GameQoo. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Demi meningkatkan pasar games dan kebutuhan edutaiment, Sharp dan Telkom membuat gebrakan baru. Gebrakan dari dua perusahaan tersebut berupa nilai tambah pada produk Smart TV Android Sharp melalui layanan game cloud gaming yang merupakan produk dari Telkom.

Presiden Direktur PT Sharp Electronics Indonesia, Shinji Teraoka menyatakan kegembiraannya akan sinergi yang dilakukan. “Saya sangat senang dan antusias sekali dengan kerjasama ini, visi Sharp yang selalu ingin berkontribusi positif terhadap kepuasan pelanggan dapat direalisasikan dengan hadirnya sebuah Smart TV yang dapat menyediakan beragam games streaming yang dapat dimainkan tanpa konsol tambahan," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (17/3/2021).



GameQoo merupakan produk Telkom berupa platform layanan streaming untuk bermain game di cloud. Melalui Platform ini, para gamers dapat memainkan game-game berkualitas dan berlisensi resmi dari berbagai publisher di Smart TV Android Sharp secara optimal tanpa adanya perangkat bantu berupa konsol.

Setiap progress game yang dimainkan di GameQoo otomatis tersimpan di dalam cloud. Hanya dengan log in kembali akun yang sudah diaktivasi di Smart TV Android Sharp, konsumen sudah dapat kembali mengakses dan melanjutkan game yang ingin dimainkan.



Agar makin seru, permainan pada aplikasi GameQoo dapat menggunakan Joystick Wireless yang dapat dikoneksikan melalui Bluetooth 5.0 yang telah dibenamkan pada Smart TV Android Sharp , maupun dengan menggunakan Joystick yang dikoneksikan melaui kabel karena Smart TV Android Sharp pun sudah dilengkapi dengan 2 slot USB Type-A.

Aplikasi GameQoo secara ekslusif hanya akan dapat diunduh pada Smart TV Android Sharp melalui play store dan menjadi satu-satunya layanan cloud gaming yang terintegrasi pada sebuah TV di Indonesia.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Android Murah? Awas...
Android Murah? Awas Jebakan! 1 Juta Perangkat Android Disusupi Badbox 2.0!
Nex-BE Fest 2024: Ajang...
Nex-BE Fest 2024: Ajang Startup dan BUMN Cetak Cuan
Begini Cara Telkom,...
Begini Cara Telkom, Digiserve, dan Microsoft Ajak UMKM Bertransformasi Digital
Google Tuduh Microsoft...
Google Tuduh Microsoft Gunakan Cloud untuk Kunci Pelanggan
MDMedia Luncurkan AdXelerate:...
MDMedia Luncurkan AdXelerate: Programmatic Advertising Berbasis Data Telco Pertama di Indonesia
Berbasis Cloud, Tenologi...
Berbasis Cloud, Tenologi Kasir Digital Gunakan Analisis Data
GPU-as-a-Service dari...
GPU-as-a-Service dari Telkomsel: Demokratisasi AI untuk Bisnis di Indonesia
Begini Cara Telkom Tingkatkan...
Begini Cara Telkom Tingkatkan Kompetensi Guru di Era Digital
Bagaimana Nasib Telkom...
Bagaimana Nasib Telkom setelah Starlink Resmi Masuk Indonesia?
Rekomendasi
Sutradara Ingin Hapus...
Sutradara Ingin Hapus Donald Trump dari Home Alone 2, tapi Takut Diusir dari Amerika
Ikatan Wartawan Hukum...
Ikatan Wartawan Hukum Desak Hakim Tak Batasi Peliputan Sidang Hasto Kristiyanto
Layanan Kripto Global...
Layanan Kripto Global Terdampak Gangguan AWS, Indodax Tetap Aman
Berita Terkini
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
1 jam yang lalu
Saham Perusahaan Teknologi...
Saham Perusahaan Teknologi AS Anjlok Imbas Tarif Trump
2 jam yang lalu
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
3 jam yang lalu
Hypernet dan Huawei...
Hypernet dan Huawei Jalin Kemitraan Strategis untuk Pemberdayaan Digital UKM
13 jam yang lalu
Jawaban Kenapa Kucing...
Jawaban Kenapa Kucing Berwarna Oranye Punya Banyak Kelebihan Akhirnya Terungkap
14 jam yang lalu
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan...
Cumi-cumi Raksasa Dipertontonkan Hidup-hidup untuk Pertama Kalinya
16 jam yang lalu
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved