Inilah Smartphone yang Akan Rilis di Februari 2021, Mulai Nokia Hingga Xiaomi

Minggu, 21 Februari 2021 - 20:19 WIB
loading...
Inilah Smartphone yang...
Huawei Mate X2 yang ditenagai Kirin 9000 meluncur 22 Februari mendatang. Foto: Ist.
A A A
CHINA - Meski pandemi Covid-19 masih terjadi di hampir seluruh dunia, tetap pabrikan smartphone tak berhenti untuk berinovasi. Laman Gizmochina mengungkap beberapa smartphone yang akan diluncurkan pada Februari 2021. Apa saja?

Smartphone merupakan industri yang terus berkembang. Berbagai merek terus berlomba-lomba menciptakan gawai untuk meraup pasar sebesar-besarnya demi keuntungan.



Seiring dengan kemajuan teknologi, smartphone terbaru yang hadir di pasaran juga semakin beragam. Berbagai fitur mutakhir dihadirkan demi memudahkan penggunanya.

Terlebih, di era saat ini, smartphone sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Komunikasi dengan orang lain semakin dipermudah karena cukup melalui satu genggaman saja. Nah, berikut rincian smartphone yang rilis Februari 2021:

Samsung

Samsung merupakan produsen smartphone yang telah mendunia. Merek ini mengawali tahun ini dengan meluncurkan Galaxy S21 Series. Kini, Galaxy A32 4G, A52, dan A72 digadang akan menjadi suksesor Samsung di segmen 5G. Sebelumnya, Samsung juga telah meluncurkan Galaxy A32 5G.

Sama seperti A32, Galaxy A52 juga akan tersedia pada veri 4G dan 5G. Selain dari seri A, Samsung juga akan meluncurkan Galaxy F62 atau M62 pada bulan ini.

Infinix

Infinix Smart 5 telah diluncurkan pada 11 Februari lalu di India. Smartphone ini dibekali layar 6.82-inch HD+ LCD screen, dan chipset MediaTek Helio G25. Sementara kameranya dipasangkan 13MP dual camera, 8MP selfie camera.

Gawai ini juga telah memiliki fitur fingerprint sensor. Sistem operasinya menggunakan Android 10 Go Edition. Sedangkan dayanya ditopang baterai dengan kapasitaz 6,000mAh.

Nokia

Mereka yang sempat sangat populer itu kini berencana fokus ke smartphone kelas menengah. Bulan ini Nokia meluncurkan Nokia 5.4.

Nokia 5.4 dilengkapi layar 6.39-inch HD+ LCD, quad-camera dengan sensor 48MP, 16MP selfie camera, penyimpanan 4/6GB dan 64/128GB, serta sistem operasi Android 10.

Sementara prosesornya dibekali Snapdragon 662. Dayanya juga besar berkat bayerai 4.000mAh dengan pengisian 10W.

Xiaomi Redmi

Redmi mengawali bulan ini dengan meluncurkan Redmi K40 dan K40 Pro. Smartphone ini dibekali layar 120Hz OLED punch-hole display, penyimpanan 12GB RAM dan 256GB UFS 3.1 storage, kamera 64MP serta 1/1.5-inci sensor.

Selain itu, Februari ini Redmi juga merilis Note 10 Series dengan pilihan 4G dan 5G. Note 10 dilengkapi penyimpanan 4/6GB dan RAM 6/8GB yang bisa ditambah hingga 128GB. Note 10 juga dilengkapi quad-cameras 64MP, sedangkan Note 10 Pro dibekali 108MP.

Xiaomi Mi

Bulan ini Xiaomi juga tak mau kalah. Demi bisa bersaing, Xiaomi merilis Mi 11, Mi 11 Lite, dan Mi 11 Pro. Selain prosesor Snapdragon 888, Mi 11 Pro sebagai seri tertinggi menggunakan teknologi penyimpanan LPDDR5 dan UFS3.1.

Di bagian kamera, Xiaomi Mi 11 Pro memiliki kamera utama super-outsole 50 MP, termasuk lensa telefoto periskop zoom digital baru dengan zoom maksimum 120x.



Huawei

Huawei akan segera meluncurkan Mate X2 pada 22 Februari mendatang. Smartphone ini sepertinya yang paling ditunggu oleh para penggemar.

Belum ada spesifikasi yang dibagikan dengan teaser terbaru, tetapi perusahaan sebelumnya mengonfirmasi bahwa Huawei Mate X2 akan ditenagai dengan Kirin 9000.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2077 seconds (0.1#10.140)