Selain California, Kasus Corona Bikin Apple Tutup Sementara Hampir 100 Toko di Seluruh Dunia

Selasa, 22 Desember 2020 - 06:14 WIB
loading...
Selain California, Kasus...
Toko-toko yang ada di Tennessee sudah tutup akhir pekan kemarin, lalu delapan toko di Inggris juga telah tutup, kemudian 18 toko yang ada di Jerman dan Belanda, dan disusul toko yang ada di Meksiko dan Brasil.
A A A
CALIFORNIA - Apple telah resmi menutup sementara 12 toko luring miliknya di California, Amerika Serikat. Kebijakan ini diambil lantaran kembali meningkatnya kasus Covid-19 di Negeri Paman Sam. Baca Juga: Apple Store
Tetapi kabar terbaru menyebutkan, bahwa tak hanya California, Apple juga menutup sementara toko-tokonya di tempat lain. Menurut laporan 9to5Mac, ada hampir 100 toko yang saat ini berhenti beroperasi.

Baca Juga: Apple Store
Kebijakan penutupan toko yang dilakukan Apple sudah dimulai sejak awal tahun ini. Selama musim semi pun banyak toko yang ditutup. Apple kembali membuka tokonya pada Juni 2020.

Tetapi saat itu pihak Apple menegaskan, toko-toko tersebut bisa ditutup kembali, menyesuaikan dengan kondisi yang ada. Hingga saat ini ada sekitar 400 Apple Store yang masih buka. BACA JUGA: Begini Tips Agar Milenial Nyaman Berinvestasi lewat Digital
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.3381 seconds (0.1#10.140)