10 Fakta yang Harus Diketahui Sebelum Membeli DJI Mini 2

Minggu, 15 November 2020 - 09:13 WIB
loading...
10 Fakta yang Harus Diketahui Sebelum Membeli DJI Mini 2
DJI Mini 2 memiliki berat dibawah 249 gram, 4K kamera, dan cocok untuk pilot drone pemula. Foto-foto: dok DJI
A A A
JAKARTA - Banyak yang bertanya-tanya soal DJI Mini 2. Terutama mereka yang baru pertama menerbangkan drone. Apakah drone ini memang layak beli?

DJI Mini 2 jauh berbeda dengan kakaknya, DJI Mavic Mini. Bisa dibilang, Mavic Mini adalah “eksperimen” DJI untuk mendapatkan form factor drone yang sangat kecil.
Namun demikian, banyak pengguna mengeluhkan jarak terbang yang terlalu pendek dan mudah sekali hilang sinyal. Juga fitur yang cukup terbatas.

Nah, DJI Mini 2 bisa dibilang memperbaiki semua kekurangan DJI Mavic Mini. Ibarat DJI Mavic Mini dengan suntikan steroid.

Bentuknya sama, tapi kemampuan rekam video, performa terbang, dan teknologi transmisinya jauh berbeda. Untuk harganya, DJI Mini 2 tetap terjangkau. Dibawah Rp10 juta.

Nah, berikut fakta soal DJI Mini 2:

1. Berat 249 gram
10 Fakta yang Harus Diketahui Sebelum Membeli DJI Mini 2


DJI Mavic 2 memiliki fitur keamanan terbaik dalam drone yang berukuran sangat kompak.

Pada 2015, regulator di Amerika, Kanada, Inggris, Eropa, Australia, dan banyak negara lain sepakat bahwa drone dengan berat dibawah 250 gram tidak berbahaya.

Karena itu tidak perlu diatur dalam regulasi. Artinya, Anda bisa datang ke Amerika sambil membawa DJI Mini 2 dan menerbangkannya tanpa melanggar aturan. Selain itu, pilot harus mendaftarkan drone mereka ke FAA.

Dampak ukuran yang ringkas, DJI Mini 2 yang bisa dilipat sangat mudah dibawa jalan-jalan/traveling tanpa memberatkan tas.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2269 seconds (0.1#10.140)