Usung Hastag #3MinChargingEnough, Tanda realme 7 Pro Istimewa di Baterai

Selasa, 06 Oktober 2020 - 16:10 WIB
loading...
Usung Hastag #3MinChargingEnough,...
Smartphone realme 7 Pro dikabarkan dapat memberikan pengalaman pemakaian yang baik hanya dengan pengisian daya 3 menit saja. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Pada 5 Oktober, realme telah mengumumkan akan meluncurkan produk terbarunya yaitu realme 7 Pro ke Indonesia. Produk ini sebelumnya telah diluncurkan di India pada bulan September lalu dan akhirnya dibawa ke Indonesia dengan mengusung julukan 65W Charging Evolution.

Smartphone realme 7 Pro ini juga dikabarkan dapat memberikan pengalaman pemakaian yang baik. Klaimnya, hanya dengan pengisian daya 3 menit saja. Ini tergambar dari hashtag yang diberikan oleh realme Indonesia untuk handphone tersebut, yakni #3MinChargingEnough.

Dengan spesifikasi yang sudah diberikan oleh realme Indonesia, smartphone ini diperkirakan dapat menjadi smartphone dengan spesifikasi baik yang dapat menjadi pesaing berat di kelasnya.

Realme Indonesia mengabarkan realme 7 Pro akan memberikan spesifikasi yang mumpuni untuk smartphone kelas midrange bercitarasa flagship. Ponsel dikabarkan membawa teknologi baterai 65W SuperDart Charge yang biasanya hanya dimiliki oleh smartphone kelas flagship, bahkan perangkat mampu mengisi daya dari 0% hingga 100% hanya dalam waktu 34 menit!

Bukan hanya itu, smartphone ini diyakini juga mampu menjalankan fungsinya dengan baik hanya dengan pengisian daya 3 menit atau #3MinChargingEnough. Tentunya klaim ini sangat menarik, karena pengguna kekinian membutuhkan perangkat dengan kekuatan pengisian daya yang cepat, di mana semakin cepat pengisian daya, maka akan semakin baik untuk penggunanya.

Pengguna pun lebih memilih smartphone berteknologi pengisian daya cepat lantaran efektifitas waktu, dan bagaimana perangkat dapat memberikan pengalaman pengisian daya yang baik sehingga lebih efisien. Unit realme 7 Pro memiliki kekuatan pengisian daya yang tinggi, yakni dapat mengisi sel baterai sebanyak 13% hanya 3 menit.

Kapasitas baterai itu tentunya memberikan efektifitas waktu yang cukup bagi penggunanya. Hal ini tentunya sangat baik mengingat tidak banyak smartphone yang dapat memberikan pengalaman ini di segmennya.

Tidak hanya kekuatan baterai, realme 7 Pro juga dikabarkan membawa teknologi terbaik lainnya. Sebut saja, layar Super AMOLED Fullscreen yang menjadikan handphone ini sebagai smartphone pertama dengan layar Super AMOLED di seri angka realme.

Pabrikan juga disebut membawa In-Display Selfie dengan resolusi mencapai 32 MP. Kemampuan itu menjadikan kamera selfie menjadi salah satu poin utama yang dijual oleh realme 7 Pro.

Bicara dapur kamera, kemampuan fotografinya tak hanya bagus di depan. Merek juga memperkuat sensor bodi belakang dengan kamera Pro-Level 64MP Quad Camera bersama sensor Sony IMX682.

Tidak hanya itu, raksasa baru Singaoyrajuga dikabarkan menghadirkan NFC pada smartphone realme 7 Pro. Keberadaan NFC ini merupakan kali kedua perusahaan memberikan teknologi tersebut di seri angka yang tentunya sangat menjanjikan.

Teknologi NFC sendiri seringkali kita butuhkan untuk berbagai kebutuhan sehari-hari. Keberadaannya sangat baik dan dapat membantu kegiatan pengguna, seperti melalukan top-up uang elektronik misalnya.

Smartphone akan diluncurkan oleh realme pada 14 Oktober 2020 bersamaan dengan satu produk realme lainnya, yakni realme C17. Peluncurannya dapat ditonton bersama-sama di berbagai platform YouTube, Twitter, Instagram, Facebook realme Indonesia dan realme.com.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Menyembunyikan...
Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP realme
Power Bank Natrium-Ion:...
Power Bank Natrium-Ion: Lebih Ramah Lingkungan, Lebih Aman, Lebih Tahan Lama dari Lithium-Ion!
Cara Menghemat Baterai...
Cara Menghemat Baterai HP realme C2, Lakukan Langkah Ini!
Strategi Ambisius realme...
Strategi Ambisius realme dengan Inovasi Interchangeable-lens yang Mengguncang Industri Smartphone
Riset: Mode Gelap pada...
Riset: Mode Gelap pada Smartphone hanya Bikin Baterai Tambah Boros
Mengatasi HP Lemot realme,...
Mengatasi HP Lemot realme, Panduan Lengkap dan Praktis!
Baterai Canggih Dapat...
Baterai Canggih Dapat Isi Daya Perangkat Selama Ribuan Tahun Disiapkan
Benarkah Baterai Cepat...
Benarkah Baterai Cepat Habis Tanda WA disadap? Yuk Kita Cek
Pakai iOS 18, Baterai...
Pakai iOS 18, Baterai iPhone 15 Pro Max Makin Tahan Lama
Rekomendasi
Mantan Penerjun Payung...
Mantan Penerjun Payung Milier Siap Ukir Sejarah di Arena Tinju Bare Knuckle
Menilik Alasan di Balik...
Menilik Alasan di Balik Trump Terapkan Tarif Impor 32% ke Indonesia
Ayah Elon Musk Ungkap...
Ayah Elon Musk Ungkap Putra Kesayangannya Kagumi Putin
Berita Terkini
Mulai DJI, DeepSeek,...
Mulai DJI, DeepSeek, hingga TikTok, Inilah Fantastic Four Taipan Teknologi China yang Mengukir Jejak Inovasi Global
2 jam yang lalu
Bos Epic Games Sebut...
Bos Epic Games Sebut Apple dan Google Lakukan Monopoli dan Berbisnis ala Mafia
2 jam yang lalu
Poco M7 Pro 5G Tawarkan...
Poco M7 Pro 5G Tawarkan Spek Gaming Ramah Kantong, Resmi Rilis 7 April 2025!
2 jam yang lalu
Jadi Senjata China Lawan...
Jadi Senjata China Lawan Tarif Impor, AS Bidik 140 Perusahaan Chip
3 jam yang lalu
OpenAI: Pengguna ChatGPT...
OpenAI: Pengguna ChatGPT Hasilkan Lebih dari 700 Juta Gambar dalam Sepekan
5 jam yang lalu
Tren AI Ala Ghibli Dikecam...
Tren AI Ala Ghibli Dikecam Sutradara One Piece: Ini Penghinaan Terhadap Seni Animasi!
5 jam yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved