Intip Spesifikasi OPPO Reno12 F Series, Sudah Dilengkapi Teknologi AI

Kamis, 08 Agustus 2024 - 07:57 WIB
loading...
Intip Spesifikasi OPPO...
OPPO Reno12 F Series dijadwalkan meluncur di Indonesia pada 9 Agustus 2024. Foto/OPPO
A A A
JAKARTA - Ponsel terbaru dari OPPO, Reno12 F Series dijadwalkan meluncur di Indonesia pada 9 Agustus 2024. Seri terbaru ini diklaim telah dilengkapi teknologi AI serta memiliki spesifikasi mumpuni.

Selain membawa keunggulan dari sisi artificial intelligence untuk mempermudah pengguna, Reno12 F Series juga mengusung desain Cosmo Ring yang memadukan desain klasik dengan sentuhan modern futuristik.

Desain Cosmo Ring terinspirasi dari jam tangan mewah, di mana modul kamera melingkar Reno12 F Series diposisikan dengan presisi di bagian cover belakang perangkat.

Intip Spesifikasi OPPO Reno12 F Series, Sudah Dilengkapi Teknologi AI


"Kehadiran dari perangkat Reno12 F Series terbaru pastinya akan memberikan pilihan baru bagi konsumen Indonesia, khususnya untuk pencinta Reno Series," kata Chief Marketing Officer OPPO Indonesia Patrick Owen dalam keterangannya.

Sebagai informasi, OPPO akan meluncurkan dua lini model Reno12 F Series, yakni Reno12 F dan Reno12 F 5G. Kedua ponsel ini merevolusi desain Reno Series dengan memperkenalkan desain Cosmo Ring terbaru.



Soal desain, ponsel ini terinspirasi dari jam tangan klasik yang diterapkan pada modul kamera belakang yang melingkar. Hal ini memberikan tampilan ramping, elegan, dan mewah.

Kemudian dari sisi layar, gawai ini dilengkapi keunggulan Smart Adaptive 120Hz dengan kecerahan puncak yang luar biasa hingga 2.100 nits. Bahkan, layarnya menggunakan teknologi Dragon Trail Glass Star2 yang ringan, fleksibel, dan tahan goresan.

Urusan dapur pacu, OPPO Reno12 F 5G ditenagai oleh Platform MediaTek Dimensity 6300 yang menawarkan peningkatan efisiensi energi sebesar 10 persen secara keseluruhan dibandingkan generasi sebelumnya.

Intip Spesifikasi OPPO Reno12 F Series, Sudah Dilengkapi Teknologi AI


Untuk Reno12 F ditenagai Platform Seluler Qualcomm® Snapdragon™ 685 4G chipset 8-inti dengan teknologi proses 6nm untuk performa yang lebih baik dan konsumsi daya yang lebih rendah.

Reno12 F 5G tersedia dalam konfigurasi memori 12GB RAM+RAM Expansion hingga 12GB, dengan pilihan ROM 256GB dan 512GB, ditambah RAM virtual hingga 12GB melalui teknologi RAM Expansion OPPO untuk menjamin multitasking yang mulus. Untuk Reno12 F tersedia dalam konfigurasi RAM 8GB+RAM Expansion hingga 8GB dan ROM 256GB.



Baterai yang digunakan juga memiliki kapasitas cukup besar untuk menunjang aktivitas penggunanya. Untuk OPPO Reno12 F 5G dibekali baterai 5.000 mAh dengan ketahanan sampai 1,94 hari penggunaan biasa atai 13,95 jam untuk streaming TikTok tanpa henti.

Dilengkapi dengan 45W SUPERVOOCTM Flash Charge, perangkat ini memungkinkan pengisian penuh hanya dalam 71 menit. Bahkan pengisian selama 10 menit dapat memberikan lebih dari 7 jam pemutaran musik atau lebih dari 6 jam waktu bicara.

OPPO Reno12 F juga dilengkapi Baterai 5.000mAh yang dapat bertahan hingga 1,85 hari penggunaan normal, atau 11,11 jam streaming TikTok non-stop. Baterai ini dilengkapi dengan 45W SUPERVOOCTM Flash Charge yang memungkinkan pengisian penuh 100% dalam 75 menit.

Bahkan pengisian cepat 10 menit untuk pemutaran musik lebih dari 7 jam pemutaran musik atau lebih dari 8 jam waktu panggilan. Baterai Reno12 F Series mampu mempertahankan performa optimal selama lebih dari 4 tahun penggunaan normal.

Peningkatan yang dibawa ke Reno12 F series dibanding pendahulunya ialah dari sisi sistem kamera "Ultra-Clear". Sistem ini terdiri dari Kamera Utama 50MP kelas atas, Kamera Makro 2MP untuk foto portrait jarak dekat yang sempurna, dan kamera Ultra-Wide-Angle 8MP 112 derajat, serta dilengkapi dengan kamera selfie 32MP dengan berbagai panjang fokus.
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
Nokia Gagal Melakukan...
Nokia Gagal Melakukan Panggilan Telepon Pertama di Bulan
Durabilitas Oppo A5...
Durabilitas Oppo A5 Pro Dibongkar Habis, Tahan Air, Debu, dan Guncangan?
Oppo x MLBB Golden Month:...
Oppo x MLBB Golden Month: Event Game Terbesar Berhadiah 10.000 HP!
Cara Masuk dan Keluar...
Cara Masuk dan Keluar Recovery Mode di HP Android
Riset: Mode Gelap pada...
Riset: Mode Gelap pada Smartphone hanya Bikin Baterai Tambah Boros
Cara Membuka Pola HP...
Cara Membuka Pola HP yang Lupa dengan Panggilan Darurat
Singapura Memperketat...
Singapura Memperketat Aturan Waktu Anak-anak Bermain HP
Rekomendasi
Gempa Bumi M5,3 Guncang...
Gempa Bumi M5,3 Guncang Maluku Malam Ini
Salinan Audit BPKP Tak...
Salinan Audit BPKP Tak Diberikan ke Tom Lembong, Pakar Hukum Ragukan Kualitasnya
Putin: Rusia Siap Gencatan...
Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina
Berita Terkini
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
49 menit yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
4 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
7 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
10 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
12 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
16 jam yang lalu
Infografis
Teknologi AI Kini Bisa...
Teknologi AI Kini Bisa Memprediksi Sesuatu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved