China Pamerkan Helikopter Canggih Z-21, Pesaing Apache Amerika

Rabu, 27 Maret 2024 - 09:05 WIB
loading...
China Pamerkan Helikopter...
Helikopter tempur canggih Z-21 buatan China. (Foto: X @RupprechtDeino)
A A A
JAKARTA - China terus mengembangkan jenis persenjataan baru. Berdasarkan informasi yang beredar, Negeri Tirai Bambu itu tengah membangun helikopter tempur canggih Z-21.

Helikopter ini menarik perhatian karena memiliki karakteristik yang mirip dengan tiga model terkenal. Yaitu AH-64 Apache Amerika, helikopter serang Mi-28 Rusia, dan helikopter Z-20.

Dilansir dari Essanews, Rabu (27/3/2024), gambar dan video yang menunjukkan helikopter serang baru China beredar di media sosial. Helikopter baru ini secara signifikan berbeda dari helikopter tempur yang saat ini digunakan China.

Andreas Rupprecht, pakar angkatan udara China, memverifikasi keaslian foto-foto tersebut dan mengonfirmasi bahwa Z-21 merupakan pengembangan dari Z-XX. Helikopter ini dirancang untuk menjadi platform tangguh yang mampu membawa persenjataan besar dan kuat, mirip dengan Apache atau Mi-28 Rusia.

Rupprecht percaya bahwa Z-21 adalah helikopter serang berat yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) untuk melakukan dukungan udara jarak dekat ke pasukan darat, menghancurkan tank dan kendaraan lapis baja lainnya, serta melakukan operasi anti-kapal.



Meskipun detail spesifikasi powertrain Z-21 masih dirahasiakan, kemungkinan helikopter tempur ini menggunakan mesin yang diadaptasi dari Z-20. Helikopter ini diprediksi akan beroperasi dalam waktu tiga tahun mendatang, menyaingi Apache di medan tempur.

Dari gambar dan video yang beredar, helikopter tempur Z-21 kemungkinan dilengkapi berbagai fitur canggih, antara lain:

1. Rotor utama berbilah lima

Desain rotor ini memberikan keseimbangan antara kinerja dan stabilitas, memungkinkan Z-21 bermanuver dengan cepat dan gesit di medan perang.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
China Hentikan Ekspor...
China Hentikan Ekspor Unsur Tanah dan Magnet untuk Industri Chip AS
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Batas Waktu Berakhir...
Batas Waktu Berakhir Besok! TikTok Belum Laku Terjual
Jadi Senjata China Lawan...
Jadi Senjata China Lawan Tarif Impor, AS Bidik 140 Perusahaan Chip
Chip AI Jadi Senjata...
Chip AI Jadi Senjata China untuk Melawan AS Terkait Tarif Impor Baru
China Luncurkan Robot...
China Luncurkan Robot Tangan yang Punya Sensitivitas seperti Jari Manusia
Rekomendasi
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
Mesir Hancurkan Masjid...
Mesir Hancurkan Masjid Mahmoud Pasha Al-Falaky yang Bersejarah di Kairo, Picu Kecaman
Berita Terkini
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
1 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
2 jam yang lalu
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
3 jam yang lalu
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
18 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
2 hari yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved