Bola Klerksdorp Ditemukan di dalam Batu Berusia 3 Miliar Tahun

Senin, 19 Februari 2024 - 22:42 WIB
loading...
Bola Klerksdorp Ditemukan...
Bola Klerksdorp Ditemukan di dalam Batu. IFL SCIENCE
A A A
CAPE TOWN - Bola Klerksdorp, ditemukan di Afrika Selatan dalam endapan pirofilit, memang tampak aneh. Bentuknya seperti bola kriket kuno dengan garis jahitan di tengahnya, memicu berbagai teori konspirasi tentang alien dan peradaban kuno.



Seperti dilansir dari IFL Science, pada tahun 1980-an, bola-bola ini diklaim sebagai buatan "peradaban maju yang hilang" oleh beberapa pihak, bahkan ada yang mengatakan bola ini berputar sendiri di etalase museum.

Pseudosains dan teori alien pun turut meramaikan, menyatakan bahwa bola ini dibuat dengan teknologi canggih dan merupakan bukti keberadaan alien.

Klaim-klaim ini menarik perhatian ahli geologi Bruce Cairncross pada tahun 2006. Cairncross merasa heran dengan penyebutan "bola misteri" dan keterlibatan paranormal dalam penelitiannya.

Cairncross kemudian memberikan penjelasan ilmiah yang rasional. Bola-bola ini, ditemukan dalam formasi geologi Grup Dominion, merupakan konkresi.

Konkresi adalah benda berbentuk bola, elips, atau pipih yang terbuat dari mineral berbeda dengan batuan induknya.

Proses pembentukannya dimulai dari lapisan lava vulkanik yang diendapkan di atas konglomerat. Tekanan dan panas kemudian mengubah batuan vulkanik menjadi pirofilit, tempat ditemukannya bola Klerksdorp.

Konkresi ini cukup umum dan telah ditemukan ribuan di seluruh dunia, seringkali pada batuan berbutir halus seperti pirofilit karena sifatnya yang memungkinkan pergerakan air.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
Sebagian Besar Kerak...
Sebagian Besar Kerak Bumi yang Hilang Ditemukan, di Sini Letaknya
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
4 Cara Menghapus Aplikasi...
4 Cara Menghapus Aplikasi Bawaan Realme Anti Ribet
Ikan Berkepala Gumpalan...
Ikan Berkepala Gumpalan Ditemukan di Antara 27 Spesies Baru di Peru
Susu Kecoa Diklaim Peneliti...
Susu Kecoa Diklaim Peneliti Tiga Kali Lebih Bergizi dari Sapi
Ilmuwan Ungkap Penyebab...
Ilmuwan Ungkap Penyebab Utama Runtuhnya Kerajaan Romawi
Benarkah Kapal Hantu...
Benarkah Kapal Hantu The Flying Dutchman Itu Ada? Ini Penjelasannya
Rekomendasi
Saksikan Besok Malam...
Saksikan Besok Malam Tabligh Akbar Nikmatnya Ramadan Live di Purwakarta! Bersama David Chalik, Ustadz Amir Faisol, Drive, Hani Hanafiah dan Bintang Tamu Ternama Lainnya, Pukul 21.00 WIB di iNews
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Berita Terkini
Telkomsel Prestige SkyEase...
Telkomsel Prestige SkyEase Bikin Terbang ala Sultan: Dijemput, Dimanja di Lounge, Diantar ke Pesawat
6 jam yang lalu
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
6 jam yang lalu
Siapkah Pendidik di...
Siapkah Pendidik di Indonesia Hadapi Era Kecerdasan Buatan/AI?
6 jam yang lalu
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
7 jam yang lalu
Google Chrome Akan Hilang...
Google Chrome Akan Hilang dari Perangkat Android?
7 jam yang lalu
Patogen Misterius yang...
Patogen Misterius yang Dikaitkan dengan Kutukan Mumi Terkuak
11 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komodo hanya...
3 Alasan Komodo hanya Dapat Ditemukan di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved