Sinyal Kusut, Pelanggan IndiHome Ngamuk di Media Sosial

Kamis, 13 Agustus 2020 - 14:57 WIB
loading...
Sinyal Kusut, Pelanggan IndiHome Ngamuk di Media Sosial
layanan IndiHome. FOTO/ DOK SINDOnews
A A A
JAKARTA - IndiHome dilaporkan mengalami gangguan, Kamis (13/8/2020), sekitar pukul 10.15 WIB. Berdasarkan pemantauan Sindonews, keluhan dilontarkan oleh penggunanya melalui media sosial Twitter. BACA JUGA - Internet Masih Terganggu, IndiHome Down Puncaki Trending Topik Twitter

Alhasil, IndiHome pun menjadi trending topik di linimasa tersebut. Lebih dari satu jam sejak pertama kali dilaporkan gangguan, sudah sekitar 46.300 kicauan yang menuliskan kata IndiHome, dan angkanya terus bertambah.(Baca juga: IndiHome Down, Jaringan Internet Telkomsel Melambat )

Isi kicauannya pun beragam, ada yang menghujat, ada yang membuat cuitan lucu, hingga membuat meme yang menggambarkan ekspresi pengguna IndiHome saat ini.

“Orang jahat lahir dari orang baik yang pasang IndiHome,” tulis salah satu warganet di kicauannya.

“IndiHome solid banget, erornya berjamaah,” tulis warganet lainnya.

Sementara itu, akun resmi IndiHome sibuk merespon berbagai keluhan yang datang. Akun bernama @IndiHome ini mengakui bahwa terjadi gangguan secara nasional pada jaringan internetnya.

Meski begitu, pihak IndiHome belum mengetahui penyebab gangguan tersebut. Tetapi perusahaan plat merah itu mengklaim jaringannya sudah mulai pulih kembali.

“Halo Kak. Mohon maaf sebelumnya. Gangguan Nasional sempat terjadi beberapa saat, namun dapat kami informasikan saat ini layanan sudah mulai kembali normal. Penyebab gangguan saat ini masih diidentifikasi. Terima kasih,” tulis @IndiHome, merespon salah satu keluhan dari penggunanya di Twitter.
(wbs)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6304 seconds (0.1#10.140)