Aktivitas Meningkat, Bintik Raksasa Berukuran 4 Kali Bumi Melintasi Matahari

Rabu, 24 Mei 2023 - 09:01 WIB
loading...
Aktivitas Meningkat,...
Aktivitas matahari yang meningkat terlihat munculnya bintik raksasa yang berukuran empat kali Bumi. Para ahli terus mengawasi bintik matahari khusus ini, yang disebut AR3310, ketika menghadap ke Bumi. Foto/SDO/NASA
A A A
SEOUL - Aktivitas matahari yang meningkat terlihat munculnya bintik raksasa yang berukuran empat kali Bumi. Para ahli terus mengawasi bintik matahari khusus ini, yang disebut AR3310, ketika menghadap ke Bumi .

Astronom Korea Selatan, Bum-Suk Yeom menyarankan para astronom amatir untuk menggunakan kacamata gerhana untuk melindungi mata. Kacamata ini memiliki lensa khusus untuk menghalangi 100% sinar UV dan infra merah Matahari.

“Sebuah bintik matahari raksasa melintasi piringan Matahari, dan saya bisa melihatnya dengan jelas dengan kacamata matahari. Perhatian! Anda harus menggunakan kacamata gerhana atau filter matahari untuk melindungi mata Anda.," kata Yeom, kepada spaceweather.com, Rabu (24/5/2023).

Baca juga; Bintik Raksasa Matahari Lepaskan Rentetan Letusan, Ada 9 Suar Besar Mengarah ke Bumi

Bintik matahari adalah area di mana medan magnet Matahari bisa sangat aktif. Saat ini bergulir di sisi Matahari, melepaskan jilatan api yang besar. Ledakan raksasa yang dihasilkan mengirimkan energi, cahaya, dan partikel berkecepatan tinggi ke luar angkasa.

Suar itu terdaftar sebagai suar-M tingkat tinggi, tingkat tertinggi kedua pada skala yang mengklasifikasikan suar surya berdasarkan kekuatan. National Oceanic and Atmospheric Administration, yang memantau cuaca luar angkasa, mengatakan bahwa ada kemungkinan 20% titik tersebut dapat melepaskan suar kelas-X yang kuat saat masih menghadap Bumi.

Suar sebesar ini dapat memicu pemadaman radio yang berdampak pada penerbangan dan badai radiasi yang bertahan lama. Badai radiasi ini dapat membawa aurora yang indah, tetapi juga dapat memengaruhi jaringan listrik jika mengarah langsung ke Bumi.
Aktivitas Meningkat, Bintik Raksasa Berukuran 4 Kali Bumi Melintasi Matahari


Ini adalah yang terbaru dari serangkaian pemandangan luar biasa yang terlihat di Matahari dalam beberapa bulan terakhir. Matahari saat ini sedang bersiap-siap untuk mencapai puncak aktivitasnya dalam siklus 11 tahunnya, di mana bintik matahari, seperti ini, lebih mungkin muncul.

Baca juga; Matahari Kembali Meletuskan Suar, Begini Penampakannya yang Menakjubkan

Sebuah grafik menunjukkan penambahan jumlah bintik matahari di Matahari setiap tahunnya. Matahari mencapai puncak aktivitas yang terjadi setiap dekade, mendorongnya untuk menampilkan lebih banyak bintik matahari.

“Selama beberapa bulan terakhir, kami telah melihat aurora terlihat sampai ke New Mexico, air terjun plasma matahari, tornado matahari, lontaran massa koronal yang kuat, dan badai geomagnetik. Lebih banyak aktivitas kemungkinan akan datang dalam beberapa bulan mendatang,” tulis laman Science Alert.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bumi Bakal Terbakar...
Bumi Bakal Terbakar Matahari, Elon Musk Ngotot Pindahkan Manusia ke Mars
Satelit Kubus Milik...
Satelit Kubus Milik Korea Selatan Bakal Ramaikan Misi Artemis
Fokus Masa Depan, LG...
Fokus Masa Depan, LG Bangun Jalinan Konektivitas dengan Mahasiswa
Tangkap Tren di Kalangan...
Tangkap Tren di Kalangan Gen Z, LG Subscribe Makin Diminati di Korea Selatan
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
Gunakan Teknologi Pengindraan,...
Gunakan Teknologi Pengindraan, China Pantau Perubahan Radiasi Matahari
Dipantau Kim Jong-un,...
Dipantau Kim Jong-un, Korea Utara Gelar Latihan Serangan Balik Nuklir
Korea Utara Tembakkan...
Korea Utara Tembakkan Rudal Balistik ke Laut Jepang, Terbang 800 Km
Ambisi Kim Jong-un Membangun...
Ambisi Kim Jong-un Membangun Pariwisata Korea Utara
Rekomendasi
2 Letjen Baru di TNI...
2 Letjen Baru di TNI AD, Nomor 1 Mantan Pangdam Udayana
Mengenal Lebih Dekat...
Mengenal Lebih Dekat Dinamo Stater Honda Beat Karbu: Ukuran dan Harga di Pasaran
35 Contoh Soal Penalaran...
35 Contoh Soal Penalaran Numerik Kepolisian 2025 Lengkap dengan Kunci Jawaban
Berita Terkini
Nyamuk Demam Berdarah...
Nyamuk Demam Berdarah Muncul Jam Berapa?
Cara Download dan Instal...
Cara Download dan Instal Roblox di Laptop PC dan Mac!
Dari Rafale hingga Tejas:...
Dari Rafale hingga Tejas: Intip Koleksi Jet Tempur Mematikan Milik India!
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Sabtu 10 Mei 2025!
Apa yang Terjadi Jika...
Apa yang Terjadi Jika HP Fastboot?
Kisah Perjalanan Kehidupan,...
Kisah Perjalanan Kehidupan, dari Satu Sel Menuju Bentuk Kompleks: Zigot dan Embrio, Mana yang Lebih Dulu?
Infografis
Waspada, Kasus COVID-19...
Waspada, Kasus COVID-19 Meningkat 2 Kali Lipat di Singapura
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved