5 Cara Mendapatkan Centang Biru TikTok, Produktif dan Konsisten Jadi Kunci Utama

Sabtu, 04 Maret 2023 - 21:26 WIB
loading...
5 Cara Mendapatkan Centang...
Cara mendapat centang biru TikTok kini memang bukanlah hal yang mudah. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Cara mendapat centang biru TikTok kini memang bukanlah hal yang mudah. Terlebih untuk pengguna baru yang kurang populer.

Centang biru sudah bukan jadi istilah yang asing di sosial media . Akun yang sudah memiliki centang biru atau verified berarti merupakan akun asli atau dapat dibuktikan kebenaran identitas pemiliknya.

Menurut laman Support Tiktok, lencana terverifikasi berarti TikTok telah mengkonfirmasi bahwa akun tersebut milik pengguna atau merek yang diwakilinya.

Baca juga : Begini Cara Membuat Font Centang Biru TikTok dengan Mudah dan Praktis

Dalam aplikasi Tiktok, untuk mendapatkan akun centang biru ini tidak dengan cara membayar, namun dengan melakukan usaha usaha tertentu.

Terdapat beberapa upaya yang harus dilakukan untuk mendapat akun centang biru ini. Berikut ini cara mendapat centang biru TikTok:

1. Selalu Produktif dan Konsisten

Pemilik akun harus selalu aktif dalam membangun bisnis di TikTok atau membagikan konten populer dan otentik setiap harinya. Ini penting untuk menemukan audiens yang akan menyokong akun pengguna.

Pada umumnya seseorang kerap membagikan konten menggunakan musik yang tengah viral di Tiktok. Karena ini akan meningkatkan kemungkinan untuk mendapatkan banyak pengikut.

2. Mendapat Centang Biru di Platform Lain

Jaringan media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter memungkinkan pengguna untuk mengajukan permohonan verifikasi.

Bisa dibilang cara inilah yang paling mudah untuk mendapat centang biru. Namun, masing masing platform tentunya memiliki standarnya tersendiri untuk mendapat centang biru.

Baca juga : Twitter Hentikan Sementara Program Verifikasi Akun Centang Biru

3. Menjadi Viral

Untuk mendapat centang biru, paling tidak pemilik akun harus mempunya salah satu konten yang viral di TikTok. Konten yang viral ini biasanya akan muncul dalam laman Fyp TikTok.

Meski tidak pasti kapan akun dapat viral terdapat beberapa cara yang bisa dicoba, seperti membagikan tips dan cerita, membuat video sependek mungkin, dan aktif terlibat dalam berbagai challenge.

4. Mencari Perhatian Media

Beberapa pengguna TikTok yang viral, biasanya akan diundang dan diberitakan di media konvensional. Misalnya saja Fajar Sad Boy yang viral beberapa waktu lalu.

Semakin populer konten dan akun yang dibagikan, semakin besar peluang mendapatkan centang biru. Terlebih bila sampai viral di sosial media lain.

5. Mematuhi Pedoman dan Aturan TikTok

Layaknya platform media sosial lainnya, TikTok hanya akan memverifikasi akun yang mengikuti pedoman komunitas dan persyaratan layanannya.

Jika melanggar aturan tersebut, TikTok akan menandai akun. Jika akun sudah ditandai pernah melanggar pedoman komunitas TikTok, tentu akan sangat sulit memperoleh centang biru.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Warga AS Borong Produk...
Warga AS Borong Produk China di TikTok dan Amazon
Bosan dengan FYP TikTok?...
Bosan dengan FYP TikTok? Ini Dia Cara Ampuh Reset dan Temukan Konten Baru yang Lebih Seru!
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Batas Waktu Berakhir...
Batas Waktu Berakhir Besok! TikTok Belum Laku Terjual
Mulai DJI, DeepSeek,...
Mulai DJI, DeepSeek, hingga TikTok, Inilah Fantastic Four Taipan Teknologi China yang Mengukir Jejak Inovasi Global
Dituduh Pindah Warganegara...
Dituduh Pindah Warganegara Singapura, Pendiri ByteDance Zhang Yiming Angkat Bicara
Shorts YouTube Jadi...
Shorts YouTube Jadi Ancam Popularitas TikTok
Donald Trump Siap Turunkan...
Donald Trump Siap Turunkan Tarif TikTok agar Cepat Terjual
Pemilik TikTok Jadi...
Pemilik TikTok Jadi Orang Terkaya di China
Rekomendasi
Sosok Ibu Muncul di...
Sosok Ibu Muncul di Sidang Hasto, KPK Dalami Perlu Tidaknya Pemanggilan
Pemerintah Gaza Peringatkan...
Pemerintah Gaza Peringatkan Kematian Massal Segera akibat Blokade Israel
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
Berita Terkini
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Samsung, Wajib Tahu!
1 jam yang lalu
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
16 jam yang lalu
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
20 jam yang lalu
Thailand Uji Coba Teknologi...
Thailand Uji Coba Teknologi Peringatan Bencana lewat Smartphone
1 hari yang lalu
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan...
Hasil Riset Ungkap Tumbuhan Bisa Menjerit saat Tersakiti
1 hari yang lalu
Dunia Gonjang-Ganjing,...
Dunia Gonjang-Ganjing, Kripto Kok Santai? Intip Rahasia Bitcoin Jadi Benteng Investasi di Tengah Krisis!
1 hari yang lalu
Infografis
Musuh-musuh Utama AS...
Musuh-musuh Utama AS dan NATO akan Gelar Latihan Perang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved