China Luncurkan Satelit Rahasia Penginderaan Jauh Horus 1, Ditempatkan di Atas Mesir

Rabu, 01 Maret 2023 - 09:37 WIB
loading...
China Luncurkan Satelit...
China meluncurkan satelit rahasia penginderaan jauh bernama Horus 1 ke orbit pada Jumat 23 Februari 2023 malam waktu setempat. Foto/Ourspace
A A A
BEIJING - China meluncurkan satelit rahasia penginderaan jauh bernama Horus 1 ke orbit pada Jumat 23 Februari 2023 malam waktu setempat. Peluncuran menggunakan roket Long March 2C lepas landas dari Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan di Gurun Gobi.

Kontraktor luar angkasa utama China, CASC, mengumumkan keberhasilan peluncuran dalam waktu satu jam setelah lepas landas. Satelit Horus 1 dirancang untuk penginderaan jauh dan diproduksi oleh Akademi Teknologi Antariksa China CASC.

Tidak ada rincian lebih lanjut yang diberikan oleh CASC atau media pemerintah China terkait satelit Horus 1. Dikutip laman Space, Rabu (1/3/2023), layar kontrol misi Jiuquan yang mengumumkan keberhasilan misi memberikan petunjuk pertama bahwa satelit tersebut mungkin telah diluncurkan ke Mesir.



Media Mesir mengonfirmasi hal ini sehari kemudian, dengan mengutip keterangan dari kepala badan antariksa Mesir. Astronom dan pengamat peluncuran ruang angkasa Jonathan McDowell mencatat bahwa Mesir sebelumnya telah mengontrak CASC untuk membangun satelit penginderaan jauh.

Menurut laporan tahun 2022 dari Space in Africa, kedua negara (China dan Mesir) baru-baru ini memperdalam kerja sama terkait misi ruang angkasa. Tim kesadaran domain luar angkasa Angkatan Luar Angkasa AS kemudian melacak satelit tersebut dalam orbit sinkron matahari setinggi sekitar 496 kilometer.

Kurang dari sehari sebelumnya, China meluncurkan satelit komunikasi Zhongxing 26 (ChinaSat 26) menuju orbit geostasioner. Roket Long March 3B lepas landas dari Xichang di China barat daya pada 23 Februari 2023 malam waktu Beijing.

Menurut media pemerintah China, Zhongxing 26 adalah satelit komunikasi pertama China dengan kapasitas komunikasi lebih dari 100 gigabit per detik (Gbps). Satelit tersebut akan menyediakan komunikasi jaringan pribadi berkecepatan tinggi dan layanan internet satelit ke China dan kawasan Asia-Pasifik bersamaan dengan pesawat ruang angkasa Zhongxing 16 dan 19.



Zhongxing 26 adalah peluncuran pertama China selama lebih dari sebulan, menyusul jeda aktivitas karena negara itu menandai Tahun Baru menurut kalender tradisional China. Beijing berencana untuk meluncurkan setidaknya 200 pesawat ruang angkasa pada lebih dari 60 peluncuran yang direncanakan pada tahun 2023.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tak Puas Hadirkan Qwen,...
Tak Puas Hadirkan Qwen, Alibaba Siap Luncurkan AI Baru Quark
Kejahatan AI Merajalela,...
Kejahatan AI Merajalela, China Awasi Penggunaan Kecerdasan Buatan
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
AS Klaim Temukan 4 Calon...
AS Klaim Temukan 4 Calon Terkuat Pembeli TikTok
Belum Ketemu Pembeli...
Belum Ketemu Pembeli yang Tepat, Trump Perpanjangan Batas Waktu TikTok
Batasi Chip AI, AS Tekan...
Batasi Chip AI, AS Tekan Jepang dan Belanda Lepaskan Perangkat China
Kota Kuno China Ditemukan...
Kota Kuno China Ditemukan dalam Keadaan Utuh di Dasar Danau
Alasan Arkeolog Tak...
Alasan Arkeolog Tak Berani Buka Makam Kaisar Pertama China
AS Tuduh China dan Iran...
AS Tuduh China dan Iran Gunakan OpenAI dan Meta untuk Kejahatan
Rekomendasi
Kesal Selalu Dikaitkan...
Kesal Selalu Dikaitkan dengan Rebecca Klopper, Fadly Faisal Akhirnya Pamer Foto Pacar
Grafis Warna Berubah,...
Grafis Warna Berubah, Mitsubishi Triton Ralliart 2025 Diperkenalkan
Rekor Timnas Indonesia...
Rekor Timnas Indonesia vs Bahrain: Stadion GBK Saksi 2 Kemenangan Skuad Garuda
Berita Terkini
Cloudflare Kenalkan...
Cloudflare Kenalkan AI Labyrinth untuk Cegah Pencurian Data
2 jam yang lalu
Ekosistem Makhluk-makhluk...
Ekosistem Makhluk-makhluk Misterius Ditemukan di Dasar Laut
3 jam yang lalu
HP Lipat Oppo Find N5...
HP Lipat Oppo Find N5 Siap Rilis, Kantongi TKDN Hampir 50 Persen dan Ukuran Setebal Kartu ATM
15 jam yang lalu
Sunita Williams Wanita...
Sunita Williams Wanita Baja NASA Bagikan Pengalaman 9 Bulan di Luar Angkasa
18 jam yang lalu
Resmi, PT Samafitro...
Resmi, PT Samafitro Menjadi Distributor Solusi AIDC Honeywell di Indonesia
19 jam yang lalu
Bukti Robot Humanoid...
Bukti Robot Humanoid Canggih Tidak Bisa Gantikan Peran Manusia
22 jam yang lalu
Infografis
Panglima Militer Israel:...
Panglima Militer Israel: Tentara yang Tewas di Gaza Jauh Lebih Banyak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved