Lebih Jujur dan Tidak Dipengaruhi Politik, Warga Eropa Ingin Anggota DPR Digantikan AI

Sabtu, 29 Mei 2021 - 23:05 WIB
Studi tersebut menemukan bahwa ide mengganti anggota parlemen dengan AI sangat populer di Spanyol, di mana 66% orang yang disurvei mendukungnya. Di tempat lain, 59% responden di Italia setuju dan 56% orang di Estonia.

Tidak semua negara menyukai gagasan tersebut. Beberapa berpendapat mesin bisa saja diretas atau bertindak dengan cara yang tidak diinginkan manusia.

Di Inggris Raya, 69% orang yang disurvei menentang gagasan tersebut, sementara 56% menentangnya di Belanda dan 54% di Jerman.

Sementara di luar Eropa, sekitar 75% orang yang disurvei di China mendukung gagasan untuk mengganti anggota parlemen dengan AI, sementara 60% responden Amerika menentangnya.



Pendapat yang dilontarkan juga bervariasi secara dramatis dari generasi ke generasi. Orang-orang yang lebih muda ternyata jauh lebih terbuka terhadap gagasan tersebut.

Lebih dari 60% orang Eropa yang berusia 25-34 tahun dan 56% dari mereka yang berusia 34-44 mendukung gagasan tersebut, sedangkan mayoritas responden yang berusia di atas 55 tahun tidak menganggapnya sebagai gagasan yang baik.
(dan)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More