Resmi Meluncur, Cek Detail Keunggulan Oppo Find X3 Pro di Sini!

Kamis, 11 Maret 2021 - 22:34 WIB
Layar Billion Colour

Melalui layar OLED Billion Colour QHD + (3216 x 1440), melihat layar terasa seperti melihat dunia nyata dalam genggaman. Layar 6,7 inci yang lebar dan nyaman dipandang dengan ukuran bezel yang tipis, dan kokoh berpadu dengan Full-path 10-bit Colour Management System menghadirkan tampilan visual memukau.



Dengan kerapatan piksel 525PPI sebening kristal dan tingkat kecerahan hingga 1300 nits, tampilan Oppo Find X3 Pro begitu tajam dan cerah. Dengan rasio kontras 5.000.000:1, tone warna yang ditampilkan layar hampir sama seperti aslinya. Kualitas tinggi dibuktikan dengan tingkat akurasi warna 0,4 JNCD dan sertifikasi A + DisplayMate.

Dilengkapi panel LTPO OLED yang hemat daya, layar ponsel memberikan kecepatan refresh adaptif sekitar 5 ~ 120Hz. Visual dapat ditampilkan dengan mulus sekaligus menghemat daya baik saat bermain game, berselancar di media sosial, ataupun membaca e-book.

Foto dan Video Billion Colour

Para fotografer profesional mengganti lensa, bukan sensor kamera. Inilah yang dilakukan Find X3 Pro. Terinspirasi kamera DSLR, Oppo Find X3 Pro memberikan sensor kamera terbaik saat menggunakan lensa wide dan ultra-wide secara bergantian.



Kamera Oppo Find X3 Pro wide dan ultra-wide memiliki sensor IMX766 50 MP yang dirancang melalui kolaborasi dengan Sony. Keduanya mampu menangkap gambar dan video dengan satu miliar warna. Menggabungkan resolusi tinggi dengan autofokus dan jarak fokus makro 4cm, OPPO Find X3 Pro mampu menangkap gambar dengan detail yang sangat jelas apa pun objeknya, baik siang atau malam.

Dengan pembesaran Microlens hingga 60x, perangkat juga dapat mengungkap keindahan secara mikroskopis. Melalui perekaman video Billion Color 4K 10-bit serta fitur log capture, para pembuat film ataupun influencer media sosial dapat menangkap gambar bergerak dengan stabil, kaya warna, dan kualitas luar biasa.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More