Cara Transfer Foto dan Video dari iPhone, iPad, iPod Touch ke Mac atau PC

Jum'at, 05 Februari 2021 - 06:35 WIB
Pengguna bisa membuat foto tersedia di semua perangkat yang menggunakan iCloud Photos. Foto/Apple
CUPERTINO - Foto dan video yang terdapat di smartphone biasanya berisi kenangan yang diabadikan di momen-momen tertentu. Ada baiknya mencadangkan konten tersebut ke perangkat lain seperti ke PC atau laptop. Bagi pengguna perangkat buatan Apple, proses pemindahannya tak seperti di smartphone Android.

Berikut ini cara memindahkan foto dan video dari iPhone, iPad, atau iPod Touch, ke Mac atau PC. Selain itu, juga bisa membuat foto tersedia di semua perangkat menggunakan iCloud Photos, dilansir dari laman resmi Apple, Kamis (4/2/2021).

iCloud Photos



iCloud Photos bisa menyimpan foto dan video tetap aman, mutakhir, dan tersedia secara otomatis di semua perangkat Apple yang dimiliki, di iCloud.com, dan bahkan PC.

Layanan ini selalu mengunggah dan menyimpan foto asli beresolusi penuh yang dimiliki. Pengguna dapat menyimpan dokumen asli dengan resolusi penuh di setiap perangkat, atau menghemat ruang dengan versi yang dioptimalkan untuk perangkat.

Apa pun itu, pengguna dapat mengunduh dokumen asli kapan pun dibutuhkan. Setiap perubahan atau pengeditan organisasi yang dibuat selalu diperbarui di semua perangkat.

Impor ke Mac

Pengguna bisa menggunakan aplikasi Photos untuk impor foto dari iPhone, iPad, atau iPod Touch, ke perangkat Mac. Caranya hubungkan perangkat ke Mac dengan menggunakan kabel USB lalu buka aplikasi Photos. Aplikasi Photos akan menampilkan layar foto dan vidro yang ada di perangkat.

Jika layar tidak muncul otomatis, klik nama nama perangkat di bar samping Photos. Kemudian jika diminta, buka kunci perangkat iOS menggunakan kode sandi.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More