Cara Transfer Foto dan Video dari iPhone, iPad, iPod Touch ke Mac atau PC

Jum'at, 05 Februari 2021 - 06:35 WIB
loading...
Cara Transfer Foto dan...
Pengguna bisa membuat foto tersedia di semua perangkat yang menggunakan iCloud Photos. Foto/Apple
A A A
CUPERTINO - Foto dan video yang terdapat di smartphone biasanya berisi kenangan yang diabadikan di momen-momen tertentu. Ada baiknya mencadangkan konten tersebut ke perangkat lain seperti ke PC atau laptop. Bagi pengguna perangkat buatan Apple, proses pemindahannya tak seperti di smartphone Android.

Berikut ini cara memindahkan foto dan video dari iPhone, iPad, atau iPod Touch, ke Mac atau PC. Selain itu, juga bisa membuat foto tersedia di semua perangkat menggunakan iCloud Photos, dilansir dari laman resmi Apple, Kamis (4/2/2021).

iCloud Photos
iCloud Photos bisa menyimpan foto dan video tetap aman, mutakhir, dan tersedia secara otomatis di semua perangkat Apple yang dimiliki, di iCloud.com, dan bahkan PC.

Layanan ini selalu mengunggah dan menyimpan foto asli beresolusi penuh yang dimiliki. Pengguna dapat menyimpan dokumen asli dengan resolusi penuh di setiap perangkat, atau menghemat ruang dengan versi yang dioptimalkan untuk perangkat.

Apa pun itu, pengguna dapat mengunduh dokumen asli kapan pun dibutuhkan. Setiap perubahan atau pengeditan organisasi yang dibuat selalu diperbarui di semua perangkat.

Impor ke Mac
Pengguna bisa menggunakan aplikasi Photos untuk impor foto dari iPhone, iPad, atau iPod Touch, ke perangkat Mac. Caranya hubungkan perangkat ke Mac dengan menggunakan kabel USB lalu buka aplikasi Photos. Aplikasi Photos akan menampilkan layar foto dan vidro yang ada di perangkat.

Jika layar tidak muncul otomatis, klik nama nama perangkat di bar samping Photos. Kemudian jika diminta, buka kunci perangkat iOS menggunakan kode sandi.

Jika melihat perintah di perangkat iOS yang meminta untuk Trust This Computer, ketuk Trust untuk melanjutkan. Pilih foto yang ingin diimpor, dan klik Import Selected, atau klik Import All New Photos.

Tunggu hingga proses selesai, barulah bisa melepas perangkat dari Mac.

Impor ke PC
Pengguna bisa mengimpor foto ke PC dengan menghubungkan perangkat ke komputer dan menggunakan aplikasi Windows Photos. Caranya, pastikan memiliki iTunes yang ada di PC adalah versi terbaru. Untuk mengimpor foto, membutuhkan iTunes versi 12.5.1 atau lebih baru.

Kemudian hubungkan iPhone, iPad, atau iPod touch ke PC dengan kabel USB. Jika diminta, buka kunci perangkat iOS menggunakan kode sandi.

Jika melihat perintah di perangkat iOS yang meminta untuk Trust This Computer, ketuk Trust untuk melanjutkan.

Lalu PC pilih tombol Start, lalu pilih Photos untuk membuka aplikasi Photos. Pilih Impor > From a USB Device, lalu ikuti petunjuknya. Pengguna dapat memilih item yang ingin diimpor dan memilih tempat untuk menyimpannya.

Biarkan beberapa saat untuk deteksi dan transfer. Pastikan foto yang ingin diimpor benar-benar ada di perangkat, bukan di cloud.
(iqb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar Harga iPhone...
Daftar Harga iPhone Maret 2025, Lebaran dengan HP Baru?
Cara Mengatasi Port...
Cara Mengatasi Port Charger iPhone Rusak
Apple Umumkan Tunda...
Apple Umumkan Tunda Sematkan Fitur AI di Siri
Apple Siap Luncurkan...
Apple Siap Luncurkan MacBook Air Minggu Ini, Berikut Bocorannya
Apple Kembali Rayu Indonesia...
Apple Kembali Rayu Indonesia agar Bisa Jual iPhone 16
Apple Akan Bikin 9 Pabrik...
Apple Akan Bikin 9 Pabrik Baru di Amerika Serikat
Apple Baru Akan Integrasikan...
Apple Baru Akan Integrasikan Perangkat C1 pada 2028
Apple Siap Kenalkan...
Apple Siap Kenalkan Chip WiFi di iPhone 17
Bagaimana Cara Screen...
Bagaimana Cara Screen Mirroring iPhone ke TV? Ini Langkah Mudahnya
Rekomendasi
Jadwal Imsak dan Buka...
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Jakarta, Jumat 14 Maret 2025/14 Ramadan 1446 H
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
Putin: Rusia Siap Gencatan...
Putin: Rusia Siap Gencatan Senjata dengan Ukraina
Berita Terkini
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
51 menit yang lalu
Terjadi di Zaman Nabi,...
Terjadi di Zaman Nabi, Fenomena Alam Ini Jadikan Organ Tubuh seperti Kaca
4 jam yang lalu
Pantai di Iran Tiba-tiba...
Pantai di Iran Tiba-tiba Berubah Warna Menjadi Merah Darah
8 jam yang lalu
Indonesia Hapus 1,3...
Indonesia Hapus 1,3 Juta Konten Berbahaya Terkait Pornografi dan Judi Online
10 jam yang lalu
Rinnai Indonesia Luncurkan...
Rinnai Indonesia Luncurkan Smart HOB RB-A2660G(B), Dilengkapi Teknologi Automatic Menu
12 jam yang lalu
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
16 jam yang lalu
Infografis
Salat Tarawih 11 atau...
Salat Tarawih 11 atau 23 Rakaat, Semuanya Baik dan Sah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved