Widih, Gojek Jadikan Driver-nya Iklan Berjalan lewat Layanan GoScreen
Senin, 09 November 2020 - 13:32 WIB
JAKARTA - Layanan terbaru Gojek, GoScreen, diklaim membuat iklan tersampaikan lebih efektif, optimal, dan tepat sasaran. Juga, memberi penghasilan baru bagi mitra pengemudi mereka. Targetnya termasuk UMKM.
Tantangan utama pengguna iklan luar ruang saat ini adalah mengukur efektivitas dan kinerja iklan. Hal itu, berupaya di jawab oleh Gojek lewat layanan GoScreen.
”Karena kami menggunakan teknologi yang mampu mengukur kinerja iklan berdasarkan lokasi dan waktu secara tepat sehingga memberikan pengiklan laporan yang lengkap,” ujar Chief Commercial Officer Gojek, Antoine de Carbonnel.
Layanan GoScreen sendiri memang jadi inovasi terbaru Gojek untuk terus menciptakan dampak sosial positif bagi mitra bisnis serta mitra pengemudi dalam ekosistemnya. Dan tentu saja, menjadi sumber pendapatan baru bagi mereka.
Menurut Antoine, GoScreen tidak hanya dapat digunakan oleh brand besar, namun juga dapat menjadi pilihan bagi UMKM untuk memasarkan produknya. ”Di sisi lain, mitra driver roda dua yang berpartisipasi juga bisa memiliki pendapatan tambahan,” bebernya.
Pada 2018, Gojek memang melakukan akuisisi terhadap startup penyedia jasa car advertising Promogo. Jadi, GoScreen bukan layanan baru Gojek. Namun sudah disiapkan sejak lama.
Inovasi terbaru dari Promogo ini dipercaya mendapat antusiasme tinggi dari pengiklan, mengingat inovasi ini termasuk salah satu dari 12 tren teknologi periklanan yang telah dan akan terus berkembang. Apalagi, belanja iklan Indonesia di penghujung 2020 diperkirakan tetap tumbuh hingga 5,3%.
Tren positif industri periklanan di dalam negeri tercermin pada bisnis Promogo yang juga menunjukkan performa positif dalam dua tahun terakhir.
Baca Juga
Tantangan utama pengguna iklan luar ruang saat ini adalah mengukur efektivitas dan kinerja iklan. Hal itu, berupaya di jawab oleh Gojek lewat layanan GoScreen.
”Karena kami menggunakan teknologi yang mampu mengukur kinerja iklan berdasarkan lokasi dan waktu secara tepat sehingga memberikan pengiklan laporan yang lengkap,” ujar Chief Commercial Officer Gojek, Antoine de Carbonnel.
Layanan GoScreen sendiri memang jadi inovasi terbaru Gojek untuk terus menciptakan dampak sosial positif bagi mitra bisnis serta mitra pengemudi dalam ekosistemnya. Dan tentu saja, menjadi sumber pendapatan baru bagi mereka.
Menurut Antoine, GoScreen tidak hanya dapat digunakan oleh brand besar, namun juga dapat menjadi pilihan bagi UMKM untuk memasarkan produknya. ”Di sisi lain, mitra driver roda dua yang berpartisipasi juga bisa memiliki pendapatan tambahan,” bebernya.
Pada 2018, Gojek memang melakukan akuisisi terhadap startup penyedia jasa car advertising Promogo. Jadi, GoScreen bukan layanan baru Gojek. Namun sudah disiapkan sejak lama.
Baca Juga
Inovasi terbaru dari Promogo ini dipercaya mendapat antusiasme tinggi dari pengiklan, mengingat inovasi ini termasuk salah satu dari 12 tren teknologi periklanan yang telah dan akan terus berkembang. Apalagi, belanja iklan Indonesia di penghujung 2020 diperkirakan tetap tumbuh hingga 5,3%.
Tren positif industri periklanan di dalam negeri tercermin pada bisnis Promogo yang juga menunjukkan performa positif dalam dua tahun terakhir.
Lihat Juga :
tulis komentar anda