TikTok dan Telkomsel Jalin Kemitraan Strategis Perkuat Internet Sehat

Selasa, 27 Oktober 2020 - 21:37 WIB
Kerja sama Telkomsel dan TikTok diharapkan dapat merangkul lebih banyak masyarakat untuk ikut memberdayakan diri menjadi warga digital yang bijak dalam mengekspresikan kreativitasnya di platform digital. Foto/Ist
JAKARTA - TikTok dan Telkomsel mengumumkan kemitraan strategis yang bertujuan meningkatkan pengalaman mengeksplorasi dan menginspirasi melalui akses internet yang cepat, serta lingkungan yang nyaman dan positif bagi generasi muda. Khususnya bagi pengguna TikTok dan 160 juta pengguna Telkomsel yang tersebar di seluruh Indonesia. (Baca juga: Telkomsel Pastikan Akses Broadband 4G LTE hingga ke Pelosok Nusantara )

Studi YouGov menunjukkan 54% masyarakat memilih video singkat menjadi konten terbaik untuk mengekspresikan kreativitas, yang mengungkapkan 40% di antaranya membutuhkan media musik untuk mendukung mereka mendukung ide kreatif tersebut. Hal ini menunjukkan kehadiran konten interaktif dengan kolaborasi audio dan visual menjadi format menarik untuk menyampaikan suatu gagasan konten kreatif.

Hal inilah yang melandasi kemitraan strategis TikTok dengan Telkomsel melalui sebuah misi yang sama, yakni mendukung kreativitas anak muda di era digital melalui beberapa kegiatan. Antara lain, ketersediaan kuota khusus TikTok di paket data Kuota Ketengan, UnlimitedMAX, dan Combo Sakti.



Upaya ini diharapkan dapat memudahkan pengguna untuk menyampaikan ekspresi kreatif mereka melalui format video singkat di TikTok, dengan akses internet yang cepat dan terjangkau.

Pelaksanaan webinar bertema literasi digital, termasuk meningkatkan pemahaman mengenai potensi kejahatan siber di era digital serta memberikan tips pada peserta untuk menjadi warga digital yang bijak. Webinar ini akan diselenggarakan pada 5 November 2020 dengan melibatkan peneliti dari Center for Digital Society (CfDS) dan pakar teknologi dan informasi, Onno W Purbo.

“Saat ini, banyak dari kita yang beralih ke teknologi untuk membantu kita menjalani kehidupan sehari-hari. Dan kami bersyukur di tengah kondisi yang menantang ini, banyak masyarakat Indonesia yang menjadikan TikTok sebagai rumah mereka untuk berkreasi, tempat untuk menjalin kebersamaan dan dimana mereka bisa menjadi diri sendiri,” kata Vanessa Brown, Director of Business Development, TikTok SEA.

Karena itu, sambung dia, perusahaan sangat menyambut baik kemitraan ini. TikTok senang bisa bekerja sama dengan Telkomsel untuk menghadirkan pengalaman terbaik kepada masyarakat dalam mengekspresikan kreativitas, serta menggunakan internet dengan lebih positif.

Hal senada disampaikan Adhi Putranto, Vice President Prepaid Consumer Telkomsel. "Literasi digital menjadi penting untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam menjalani gaya hidup digital. Maka dari itu, Telkomsel merasa antusias dalam menjalani kemitraan dengan TikTok karena kami memiliki kesamaan visi dalam menjaga kebermanfaatan internet bagi masyarakat," ucap Adhi.

Kolaborasi ini juga melanjutkan upaya sebelumnya dari Telkomsel melalui inisiatif Internet BAIK (Bertanggung Jawab, Aman, Inspiratif, dan Kreatif) dalam memberikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam mengakses dunia maya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More