Xiaomi Resmikan Mi 10T dan 10T Pro dengan Spesifikasi Gila-gilaan

Kamis, 01 Oktober 2020 - 00:20 WIB
Selanjutnya adalah kamera ultrawide 123° dengan sensor 13 MP (1,12 µm piksel, lensa f/2.4). Modul ketiganya kamera makro 5 MP yang dapat fokus antara 2-10 cm (0,8-4 inci).

Di bagian depan, tertanam kamera 20 MP dalam punch-hole, mendukung HDR, mode malam, dan video gerakan lambat 120fps.



Xiaomi Mi 10T hampir identik, kecuali kamera utamanya memiliki sensor 64 MP -berukuran 1/1.7”, yang berarti 16 juta piksel 1,6 µm yang sama setelah binning. Lensanya redup, f/1.9, dan tidak memiliki OIS. Namun kamera masih dapat merekam video 8K. Kemudian kamera ultra lebar 13 MP, makro 5 MP, dan kamera selfie 20 MP.

Kedua ponsel menawarkan speaker stereo, sertifikasi Hi-Res Audio dan motor getaran linier sumbu X untuk pengalaman multimedia yang imersif.



Selain kamera, satu-satunya perbedaan yang tersisa antara kedua model adalah penyimpanan dan tentu saja harganya. Mi 10T Pro memiliki RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB atau 256 GB.



Versi standar atau Mi 10T dimulai dengan RAM 6 GB atau 8 GB. Tetapi dalam kedua model peminatnya mendapatkan penyimpanan bawaan 128 GB. Xiaomi membekali kedua ponsel unggulannya dengan kemampuan 5G bersama dua slot SIM, WiFi 6, NFC, dan IR blaster.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More