Zoho Workplace vs Microsoft 365, Mana yang Lebih Sesuai untuk Bisnis di Indonesia?

Rabu, 07 Agustus 2024 - 20:47 WIB
Kembali ke pembahasan utama, berikut adalah beberapa perbandingan yang bisa Anda jadikan pertimbangan ketika memilih software atau aplikasi office untuk bisnis.

Pengalaman Pengguna dan Antarmuka

Zoho Workplace menawarkan antarmuka yang ramah pengguna, intuitif, dan mudah dinavigasi.Integrasi yang mulus antar berbagai aplikasi memastikan user experience (UX) yang mulus, menjadikannya pilihan yang sangat baik bagi bisnis yang ingin menyederhanakan alur kerja mereka dan beradaptasi dalam waktu singkat.

Impresi pertama yang pengguna dapat setelah beralih dari aplikasi produktivitas dan office suite lainnya ke Zoho Workplace adalah soal kesederhanaannya.Entah dari Gen X, Y, ataupun Gen Z, akan dengan mudah menjadi familiar dengan Zoho Workplace.

Di sisi lain, Microsoft 365 dikenal dengan antarmuka yang kuat namun kompleks. Sehingga, pengguna akan memerlukan waktu lebih lama untuk terbiasa menggunakannya.

Saat memenuhi kebutuhan bisnis yang lebih kompleks, misalnya untuk tempat penyimpanan, rapat online, atau email bisnis, pengguna biasanya membutuhkan waktu lebih panjang untuk dapat fasih menggunakannya.

Harga Berlangganan

Ini yang paling penting. Zoho Workplace dikenal dengan harganya yang terjangkau, menawarkan berbagai paket harga yang disesuaikan untuk semua ukuran bisnis. Paket paling murahnya hanya sekitar Rp13.000-an untuk paket email bisnis.

Sedangkan untuk menikmati office suite atau aplikasi office, layanan chat di Cliq, layanan online meeting di Zoho Meeting, dan tempat penyimpanan file di Zoho Workdrive, perusahaan hanya perlu Rp41.000-an per pengguna per bulan.

Paket tertingginya, yaitu paket Professional, dimana pengguna dapat menikmati seluruh fitur dan rangkaian Zoho Workplace hanya dibanderol senilai Rp82.000-an per pengguna per bulan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More