Bocoran Spesifikasi Vivo X Fold 3 Pro Beredar di Dunia Maya

Rabu, 27 Desember 2023 - 19:28 WIB
Bocoran spesifikasi Vivo X Fold 3 Pro sudah beredar di dunia maya. Foto/Gizmochina
JAKARTA - Bocoran spesifikasi Vivo X Fold 3 Pro sudah beredar di dunia maya. Smartphone layar lipat dengan nomor model V2337A tersebut akan hadir membawa peningkatan dibanding pendahulunya.

Dihimpun dari laman Gizmochina, Rabu (27/12/2023), pembocor kenamaan Digital Chat Station mengatakan bahwa smartphone flagship itu akan membawa layar internal LTPO 2K yang mendukung refresh rate 120Hz.

Vivo juga disebut telah mengurangi ketebalan dan berat perangkat dibandingkan dengan X Fold 2. Tak tanggung-tanggung, nantinya smartphone X Fold 3 Pro bakal memiliki berat di bawah 250 gram, yang artinya sekitar 30 gram lebih ringan.





Layar luar dan dalam keduanya pun akan menampilkan pemindai sidik jari ultrasonik dalam layar. Meskipun pembocor tidak menyebutkan kapasitas baterainya, namun memastikan perangkat akan menawarkan pengisian daya kabel 100W dan pengisian nirkabel 50W.

Di sektor fotografi, ditopang oleh tiga kamera, seperti kamera utama 50MP berkemampuan OIS, kamera telefoto periskop, dan kemungkinan kamera ultra lebar. Kamera utama itu kemungkinan mengunakan sensor Sony LYT-900.

Pada bocoran sebelumnya, keterangan rahasia mengisyaratkan bahwa Vivo X Fold 3 Pro akan mengusung Snapdragon 8 Gen 3. Oleh karena itu, tampaknya keterangan rahasia tersebut mungkin membicarakan varian Pro dalam bocoran ini.



Keterangan rahasia juga mengatakan bahwa smartphone lipat ini akan debut dengan Vivo Pad 3 yang ditenagai Dimensity 9300. Laporan menunjukkan bahwa perangkat ini mungkin debut pada kuartal pertama tahun 2024.
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More