Pengguna Twitter Blue Bisa Posting Tweet Sepanjang 25.000 Karakter

Sabtu, 01 Juli 2023 - 10:13 WIB
Pengguna Twitter Blue sekarang dapat bernapas lega karena sudah bisa menulis tweet lebih panjang hingga 25.000 karakter. Foto/Inventiva
SAN FRANSISCO - Pengguna Twitter Blue sekarang dapat bernapas lega karena sudah bisa menulis tweet lebih panjang hingga 25.000 karakter. Sebelumnya, pelanggan berbayar masih bisa mebuat tweet yang panjang, namun dibatasi hingga 10.000 karakter.

Pembaruan ini, yang memungkinkan pengguna Twitter Blue untuk mengekspresikan diri lebih leluasa melalui tulisan sepanjang 25.000 karakter. Tentu keleluasaan ini kemungkinan akan menarik bagi penulis, jurnalis, blogger, dan siapa pun yang ingin berbagi berita, penelitian, atau artikel yang lebih detail.

Dikutip dari laman laman phonearena, Sabtu (1/7/2023), kabar ini diungkap sebuah tweet oleh karyawan Twitter Prachi Poddar (melalui Android Headlines), bahwa pengguna Twitter Blue sekarang memiliki kebebasan untuk membuat postingan dengan panjang hingga 25.000 karakter. Diketahui sejak Elon Musk mengambil alih perusahaan, banyak perubahan telah diterapkan, dan panjang tweet hanyalah salah satunya.





Sejak Musk menjadi pemilik Twitter, dia aktif mencari cara untuk membuat perusahaan lebih menguntungkan. Salah satu keputusannya adalah pengenalan langganan berbayar yang dikenal sebagai Twitter Blue, yang diluncurkan secara global pada bulan Maret.

Untuk menarik semakin banyak pengguna berbayar, Twitter terus memperbarui layanannya dengan menambahkan fitur-fitur baru, seperti pengeditan tweet. Saat ini, Twitter memiliki lebih dari 80 juta pengguna di Amerika Serikat saja dan basis pengguna global sekitar 353 juta.

Menariknya, ini menunjukkan sedikit penurunan dibandingkan tahun sebelumnya. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika perusahaan berusaha memperbarui platformnya dan memperkenalkan fitur-fitur baru untuk menarik calon pengguna berbayar.



Mudah-mudahan, pengguna gratis juga akan mendapat manfaat dari pembaruan menarik dalam waktu dekat. Namun, penting untuk diperhatikan bahwa perubahan ini mungkin mengurangi salah satu fitur unik Twitter, yaitu postingannya yang lebih pendek. “Selama ini postingan pendek menjadi pembeda yang unik bagi Twitter dengan platform media sosial lainnya,” tulis phonearena.
(wib)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More