5 Kelebihan dan Bahaya GB WhatsApp yang Jarang diketahui Penggunanya

Jum'at, 31 Maret 2023 - 19:08 WIB
GB WhatsApp merupakan aplikasi ilegal yang hanya dapat dijalankan di Android saja. Foto DOK ist
JAKARTA - GB WhatsApp merupakan aplikasi ilegal yang hanya dapat dijalankan di Android saja. Aplikasi ini sangat populer karena menawarkan berbagai fitur unik yang bisa digunakan secara bebas.

Fitur-fitur tersebut dapat membuat pengguna GB WhatsApp akan merasa lebih nyaman ketika berkomunikasi dengan orang lain. Namun sebelum menginstal, alangkah baiknya mengetahui terlebih dahullu kelebihan dan bahaya dari aplikasi yang satu ini.



Kelebihan dari Aplikasi GB WhatsApp

Banyaknya fitur yang disediakan tentu menjadi nilai lebih dari aplikasi ini, sehingga banyak orang yang lebih memilihnya dibanding varian WhatsApp Mod yang lainnya. Berikut adalah beberapa kelebihan yang dimiliki GB WhatsApp :

1. Fitur Privasi

Kelebihan pertama dari GBWhatsApp adalah fitur privasinya yang tergolong lengkap dari pada aplikasi resminya. Para pengguna aplikasi ini dapat mengatur sendiri siapa yang dapat melihat status, profil, dan pesan.



2. Kustom Tema

Mengutip laman otelco, GBWhatsApp juga telah menyediakan berbagai tema yang dapat dipersonalisasi sesuai dengan keinginan penggunanya. Para pengguna dapat memilih banyaknya tema yang tersedia dan mengubah tampilan sesuai dengan selerenya.

3. Fitur Download

Berbeda dengan aplikasi aslinya, GBWhatsApp telah menyediakan fitur download yang memungkinkan para penggunanya untuk mengunduh status dan gambar dari orang lain secara mudah dan cepat.

4. Fitur Notifikasi

GBWhatsApp juga telah menawarkan pengaturan notifikasi yang lebih lengkap jika dibandingkan dengan aslinya. Salah satu pengaturan notifikasi yang bisa dipakai adalah mengubah nada dering, warna lampu LED, dan mengaktifkan notifikasi pop-up.

5. Penjadwalan Pesan

Tak kalah menarik fitur penjadwalan pesan juga tersedia dalam aplikasi ini. GBWhatsApp memiliki fitur untuk menjadwalkan pengiriman pesan, sehingga para pengguna tidak perlu khawatir jika lupa mengirim pesan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More