Harga Rp2 Jutaan, Tablet Murmer Galaxy Tab A7 Lite Dirancang untuk Anak-anak

Sabtu, 18 Februari 2023 - 20:17 WIB
Harga Rp2 Jutaan, Tablet...
Harga tablet yang semakin terjangkau cocok digunakan untuk anak-anak, dengan pendampingan orang tua. Foto: dok SEIN
Harga tablet semakin terjangkau. Sekarang, konsumen bisa mendapatkan tablet dengan banderol Rp2 jutaan saja seperti Galaxy Tab A7 Lite.

Menurut Samsung, tablet ini penting terutama bagi orang tua untuk digunakan bersama dengan anak-anak mereka. Nah, apa saja yang bisa dilakukan?

1. Mengerjakan tugas sekolah

MX Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia Annisa Maulina menyebut bahwa menemani anak-anak belajar tidak mudah.

“Karena tugas sekolah anak saat ini berbeda dari masa sekolah orang tua dulu. Tak jarang, kreativitas orang tua perlu dimaksimalkan untuk menyelesaikan tugas sekolah anak,” ujarnya.

2. Belajar dengan cara menyenangkan

sindopict-BNeo2KwV8HE


Orang tua bisa menciptakan suasana belajar tanpa menimbulkan ‘drama’. Termasuk, saat meladeni berbagai pertanyaan anak. “Tinggal memanfaatkan layar 8,7 inci Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi yang luas untuk browsing,” katanya. “Anak-anak punya rasa ingin tahu tinggi, dan penting untuk membantu mereka belajar dan memecahkan masalah,” bebernya.

3. Menyimpan file

Informasi, baik teks, foto, dan video bisa disimpan di tablet untuk referensi mendatang. Memori internalnya memang hanya 32 GB, tapi bisa diperluas hingga 1TB dengan kartu memori eksternal.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!