Acer Aspire Switch 12 Diluncurkan Tahun Depan

Selasa, 04 November 2014 - 21:40 WIB
Acer Aspire Switch 12...
Acer Aspire Switch 12 Diluncurkan Tahun Depan
A A A
TAIWAN - Acer baru saja memperkenalkan Aspire Switch 12 terbarunya, sebuah notebook dengan lima mode yang akan diluncurkan di Amerika Serikat (AS) dan Kanada pada 2015.

Dikutip Slashgear, Selasa (4/11/2014), menurut laporan pembuatnya, perangkat unik ini dapat digunakan dalam lima mode pemakaian sekaligus seperti desktop tradisional, notebook, display, tent (tenda/kemah), dan pad.

Dengan pilihan mode tersebut, dapat memberikan kenyamanan bagi pengguna dalam menggunakan notebook ini karena bisa berfungsi sebagai tablet dan laptop juga.

Meskipun Acer masih belum menginformasikan mengenai harga, namun spesifikasi yang ditawarkan notebook ini sangat mumpuni karena memiliki layar Full HD 1080p 12,5 inci, corning gorilla glass untuk tingkat perlindungan ekstra, zero air gap yang menjanjikan sudut pandang lebar dan detail yang tinggi, dan rounding out layar yang berfungsi sebagai lapisan anti-sidik jari.

Selain itu, Acer juga mengungkapkan bahwa Aspire Switch 12 tersemat prosesor Intel Core M, speaker ganda menghadap ke depan membuat audio lebih jernih, serta dibingkai micro port HDMI dan micro port USB 3.0.

Perusahaan asal Taiwan ini, berencana mengumumkan harga untuk perangkat mereka setelah sepenuhnya diluncurkan tahun depan
(dol)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7122 seconds (0.1#10.24)