GoPro Rilis HERO4 dengan Fitur Lebih Canggih

Minggu, 28 September 2014 - 14:22 WIB
GoPro Rilis HERO4 dengan Fitur Lebih Canggih
GoPro Rilis HERO4 dengan Fitur Lebih Canggih
A A A
NEW YORK - GoPro merilis HERO4, melanjutkan generasi sebelumnya yaitu GoPro HERO3 dengan dilengkapi fitur baru.

Kamera ini dibekali dengan display touch built-in dan kemampuan merekam video 4K HD pada 30fps. Namun kedua fitur baru tersebut tidak dibenamkan dalam 1 kamera.

GoPro membagi dalam dua model yaitu HERO4 Black dan HERO4 Silver. Konsumen bisa memilh sesuai dengan kebutuhan.

Tipe HERO4 Black mampu merekam video 4K HD pada kecepatan 30fps. Bukan hanya itu, kamera ini juga bisa menangkap gambar diam 12 megapiksel dengan kecepatan 30 fps.

Sedangkan HERO3 Silver meskipun tidak mampu merekam video 4K pada kecepatan 30 fps namun, menggunakan display layar sentuh built-in, dilansir dari Petapixel, Minggu (28/9/2014)

Pada tipe HERO3 untuk perekaman video 4K bisa dilakukan pada kecepatan 15fps. Untuk pengambilan gambar diam tak jauh berbeda dengan HERO4 Black.

Kedua tipe tahan air hingga kedalaman 40 meter. Fitur lainnya yang bisa dimanfaatkan antara lain adalah built-in WiFI, Bluetooth, setting pencahayaan, fitur HiLight Tag serta QuikCapture.

Pihak GoPro belum mengumumkan harga resmi kedua tipe kamera ini. Kemungkinan kamera ini akan mulai dipasarkan pada 8 Oktober 2014, jadi simak terus beritanya.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1012 seconds (0.1#10.140)