Galaxy Tab 3 Lite, tablet termurah Samsung

Kamis, 20 Februari 2014 - 15:31 WIB
Galaxy Tab 3 Lite, tablet termurah Samsung
Galaxy Tab 3 Lite, tablet termurah Samsung
A A A
Sindonews.com - Samsung menjadi pemimpin market share tablet di Indonesia secara value, karena perangkat tablet mereka dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, mulai Rp3,4 juta hingga Rp11 jutaan.

Meski demikian, bukan berarti vendor asal Korea Selatan tersebut meninggalkan model dengan harga terjangkau. Tahun ini Samsung akan menghadirkan satu model tablet entry level untuk melakukan penetrasi lebih dalam di pasar tablet yang dinilai paling gemuk itu.

Tablet yang dipamerkan di Samsung Forum 2014 di Bali, Kamis (20/2/2014) adalah Galaxy Tab 3 Lite. Secara spesifikasi, Galaxy Tab 3 Lite mirip dengan Galaxy Tab 2 yang dirilis pada 2012. Meski, ada sejumlah fitur yang diperbaiki dan ditambah.

Tablet tersebut mengusung layar 7 inci WSVGA dengan resolusi 1.024x600 pixel. Dapur pacunya dibekali prosesor dual-core 1,2 GHz, RAM 1 GB, dan memori internal 8 GB, kapasitas baterai 3.600 mAh, dan berat 310 gram.

Sementara, untuk kamera, produk ini hanya memiliki kamera utama dengan sensor 2 MP (tanpa kamera depan). Sementara sistem operasi yang digunakan adalah Android 4.2 Jelly Bean.

Perbedaan yang paling mencolok dibanding Galaxy Tab 2 adalah cover belakangnya yang hadir dengan warna-warna pastel seperti oranye, kuning, tosca, hitam, dan putih. Belum jelas berapa harga banderol untuk Indonesia. Namun, kemungkinan besar ada di angka Rp3 jutaan.

Galaxy Tab 3 Lite akan menyapa pasar Indonesia dalam waktu dekat. Dengan harganya terjangkau, model tersebut cocok digunakan untuk mereka yang baru pertama kali memberi tablet. Bisa juga mahasiswa atau kaum muda yang ingin memanfaatkan tablet sebagai penunjang aktivitas sehari-hari mereka.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9236 seconds (0.1#10.140)