Muncul di Ritel Online, Desain Honor Play 4T Series Mengejutkan

Senin, 06 April 2020 - 10:00 WIB
Muncul di Ritel Online,...
Muncul di Ritel Online, Desain Honor Play 4T Series Mengejutkan
A A A
SHENZHEN - Render baru dari Honor Play 4T dan Honor Play 4T Pro yang segera diluncurkan telah muncul secara online kemarin. Render memunculkan beberapa kejutan tak terduga sehubungan dengan desain.

Sementara sebagian besar elemen lainnya sejalan dengan tren saat ini. Laman Giz China melaporkan, spesifikasi resmi, seperti yang muncul pada basis data TENAA juga telah memberi kita ide bagus tentang apa yang diharapkan dari perangkat kerasnya.
Muncul di Ritel Online, Desain Honor Play 4T Series Mengejutkan

Berdasarkan gambar rekayara komputer, Honor Play 4T mengakomodasi desain hole-punch yang relatif lebih baru dibandingkan solusi dew-drop notch yang ada pada model Pro-nya. Desain itu cukup mengejutkan mengingat Pro akan menjadi model yang lebih premium dan mahal.

Play 4T memiliki kode model AKA-AL10 dan menurut TENAA bakal hadir dengan prosesor octa-core 2GHz, Android 10, hingga RAM 6 GB, dan penyimpanan 128 GB. Smartphone memiliki kamera belakang ganda dengan sensor utama 48 MP dan sensor kedalaman 2 MP. Sebagian besar komponen lain, seperti tampilan, baterai, dan perangkat lunak cenderung sangat sama di kedua model.
Muncul di Ritel Online, Desain Honor Play 4T Series Mengejutkan

Untuk model Pro ditenagai oleh prosesor octa-core 2.27GHz yang bisa menjadi bagian dari Kirin 810 SoC. Pada bagian belakangnya memiliki kamera belakang 8 MP tambahan bersama dua lainnya yang sudah disebutkan sebelumnya.

Kedua model telah diluncurkan di situs web ritel dan siap diluncurkan pada 9 April bersama Honor 9A.
(mim)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4237 seconds (0.1#10.24)