Platform Digital Ritsea Sajikan Data Realtime

Sabtu, 14 Maret 2020 - 10:01 WIB
Platform Digital Ritsea...
Platform Digital Ritsea Sajikan Data Realtime
A A A
JAKARTA - Platform layanan logistik berbasis aplikasi yang telah sukses dengan platform marketplace trucking pertama di Indonesia, kini melebarkan sayap ke sektor transportasi laut melalui RitSea.RitSea adalah platform logistik berbasis digital yang bergerak di bidang pengiriman barang melalui moda transportasi laut. Ritase menilai pasar dan permintaan moda transportasi laut sudah cukup matang dan siap ditransformasi dengan sentuhan teknologi digital.
Selama ini kedua stakeholder di dalam bisnis transportasi laut menghadapi sejumlah masalah. Bagi para pengirim (shipper), mereka direpotkan dengan keharusan menyelesaikan berbagai tahapan secara manual, mulai dari penyortiran, menghubungi pengangkut dan memantau pengiriman via telepon, tidak adanya kejelasan titik berangkat (port of loading) dan juga jadwal shipment. Mereka juga masih harus menyusun laporan secara manual.

Sementara, di sisi pengangkut (transporter), mereka berkutat dengan rute yang tidak efisien, pencatatan order booking yang rumit, serta banyaknya broker yang membuat harga menjadi tidak kompetitif. RitSea sebagai solusi mempertemukan kebutuhan dan memecahkan masalah dari kedua stakeholder tersebut.

“Konsumen mendapatkan harga yang transparan dan bisa booking sesuai schedule kapal secara online. Kami juga mengembangkan solusi sehingga konsumen mendapatkan jadwal shipping secara realtime. Ini sangat memudahkan konsumen,” ujar Iman Kusnadi, CEO/Founder, Ritase.

Iman lebih lanjut menjelaskan, pengirim (shipper) akan memiliki akses dashboard sehingga dapat memantau pengemudi dan muatan, serta memonitor booking dan shipment dalam satu layar yang mudah dan praktis. Sementara, bagi para transporter, mereka akan mudah menerima order melalui sistem, dapat memantau pengemudi dan muatan secara online selama 24 jam
(wbs)
Berita Terkait
Kamera iPhone 12 Pro...
Kamera iPhone 12 Pro Kalah Jauh dari Huawei Mate 40 Pro, P40 Pro, Mi 10 Ultra
Berapa Skor Uji Kamera...
Berapa Skor Uji Kamera Galaxy Note20 Ultra oleh DxOMark? Ini Hasilnya!
Uji Kamera Sefie Xiaomi...
Uji Kamera Sefie Xiaomi Mi 10 Pro di DxoMark Mengecewakan
DxOMark: Kamera Depan...
DxOMark: Kamera Depan dan Belakang Huawei Mate 40 Pro Terbaik!
DxOMark: Kamera iPhone...
DxOMark: Kamera iPhone 12 Pro Max Masih Kalah dari Huawei P40 Pro
Banjir Genangi Situs...
Banjir Genangi Situs Warisan Dunia, China Evakuasi 100.000 Orang
Berita Terkini
3 Cara Mengetahui Lokasi...
3 Cara Mengetahui Lokasi Seseorang Lewat No HP Tanpa Diketahui Pemiliknya
13 jam yang lalu
Kenapa Vaksin TBC M72...
Kenapa Vaksin TBC M72 Bill Gates Diujicoba di Indonesia? Simak Ulasan Lengkapnya
14 jam yang lalu
Lebih Dulu Bumi atau...
Lebih Dulu Bumi atau Matahari? Ini Penjelasan Menurut Sains
15 jam yang lalu
Usai Memukau Dunia,...
Usai Memukau Dunia, HUAWEI WATCH FIT 4 Series Ramping nan Powerful dengan Fitur Sport Ultra dan ECG Siap Hadir di Indonesia
17 jam yang lalu
Terlalu Banyak Pekerjaan...
Terlalu Banyak Pekerjaan Secara Harfiah Bisa Mengubah Otak Anda
18 jam yang lalu
Kenapa Tahun 2025 Sangat...
Kenapa Tahun 2025 Sangat Panas? Ternyata Ini Penyebabnya
19 jam yang lalu
Infografis
Jurusan Kuliah yang...
Jurusan Kuliah yang Berpeluang Cepat Dapat Kerja di Era Digital
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved