Tinder Hadirkan Tombol Panik, Agar Kencan Berjalan Aman

Sabtu, 25 Januari 2020 - 17:02 WIB
Tinder Hadirkan Tombol...
Tinder Hadirkan Tombol Panik, Agar Kencan Berjalan Aman
A A A
CALIFORNIA - Aplikasi kencan Tinder menghadirkan fitur baru yang dihadirkan demi meningkatkan keamanan penggunanya. Fitur tersebut mereka beri nama tombol panik atau panic button.

Panic button adalah fitur keamanan baru yang memungkinkan pengguna untuk membagikan rincian informasi kepada kerabat mengenai kapan dan ke mana mereka pergi, dengan siapa, hingga berbagi lokasi apabila mereka benar-benar dalam keadaan darurat.

Perusahaan induk Tinder, Match Group baru-baru ini memang menjalin kerja sama dengan Noonlight. Noonlight adalah aplikasi keamanan yang melacak lokasi orang dan mengirimkan informasi ke layanan darurat saat alarm pada aplikasi berbunyi.

Jadi, saat bertemu dengan teman kencan dari aplikasi Tinder dan ternyata memerlukan bantuan, tekan tombol panik untuk meminta bantuan kerabat.

Kerabat yang dihubungi kemudian akan diperintahkan untuk memasukkan kode. Jika tidak, mereka akan menerima SMS dari salah satu operator Noonlight.

Jika mereka tidak menanggapi pesan itu, Noonlight akan melakukan panggilan telepon, dan jika tidak ada jawaban juga Noonlight akan menghubungi polisi.

Untuk menggunakan fitur ini, mereka pergi berkencan harus berbagi data lokasi real-time mereka di Tinder. Match menjanjikan informasi ini tidak akan digunakan demi kepentingan iklan, sebab semuanya ditangai oleh Noonlight, demikian dilansir dari Engadget, Sabtu (25/1/2020)
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7363 seconds (0.1#10.140)